Bagikan:

JAKARTA - Dalam sebuah rumah tangga, berhubungan seks adalah salah satu hal yang penting bagi pasangan suami istri. Melakukan hubungan seks yang rutin dan berkualitas dinilai menjadi "ramuan" alami untuk awetnya kehidupan berumah tangga.

Dokter Boyke Dian Nugraha, pada sebuah webinar bersama dengan Gladiator Coffee dan Dokter Oky Pratama pada Kamis 18 November lalu mengatakan, sebanyak 35 persen kebahagiaan sebuah pasangan ditentukan oleh seks dan penampilan di atas ranjang. Lalu, lanjut dia, 55 persen kebahagiaan pasangan dipengaruhi oleh komunikasi atau relationship.

"Saya sudah melakukan penelitan di tahun 1990, tahun 2000, tahun 2010, tahun 2020, tidak berubah. Anda sebagai laki-laki harus perkasa, tidak ejakulasi dini, tidak disfungsi ereksi, tidak kehilangan gairah kepada pasangan, dan juga bisa melakukan berbagai teknik dan variasi. Itu adalah tujuan kebahagiaan di dalam hidup berumah tangga," kata Dokter Boyke.

Menurut Dokter Boyke, ada 4 langkah untuk mendapatkan seks yang sehat, yaitu menjaga kesehatan tubuh, bagaimana mendapatkan gairah seks, sugesti diri dan fantasi seks, dan teknik serta variasi. Empat langkah ini harus dilakukan kalau menginginkan kehidupan seks yang berbahagia.

Meski demikian, kata Doter Boyke, seringkali ditemukan masalah dalam hal vitalitas yang menurun, entah dari pihak suami maupun istri. Vitalitas di sini, kata dia, bukan hanya berkaitan dengan seks tetapi juga berhubungan dengan seseorang menghadapi masalah dengan motivasi dan passion.

"Meskipun di dalam kehidupan seks, vitalitas diartikan sebagai keperkasaan, khusus untuk pria. Vitalitas itu berasal dari sehat fisik. Tapi banyak sekali orang-orang tidak mengerti bahwa sehat secara keseluruhan itu adalah harus berupa segitiga, berupa sehat jiwa dan sehat sosial," ungkap Dokter Boyke.

Gangguan vitalitas pria juga ada yang berkaitan dengan psikogenik. Psikogenik berkaitan dengan psikis, sementara gangguan fisiknya disebut organogenik.

"Banyak juga pasangan suami istri yang mengalami ketidaktahuan, dia tidak tahu bahwa sedang mengalami penyakit gangguan vitalitas, karena dia tidak mendapatkan pendidikan seks misalnya. Atau ada yang tidak bisa memberikan foreplay kepada pasangannya sehingga pasangannya merasa kesakitan.

Dalam webinar tersebut, Dokter Boyke juga menjawab pertanyaan perihal masalah "loyo" sebelum berhubungan badan.

"Itu namanya disfungsi atau ereksi hanya jenisnya beda. Dari awal dia udah tidak bagus, atau kita sebutnya medium ke berat. Ketika dia sudah ereksi bagus, tapi di tengah-tengah mau masuk dia drop, kita sebutnya dengan mild moderate," jelasnya.

Menurut Boyke, jika sebuah pasangan ingin selalu perkasa sampai tua, harus ingat pola hidup sehat, relationship yang baik termasuk seks, dan ketenangan hidup. Kunci untuk mendapat kesehatan adalah CERDIK: Check up kesehatan, Enyahkan asap rokok dan alkohol, Rajin olahraga, Diet yang seimbang, Istirahat yang cukup 6-7 jam, dan Kelola stres dengan baik.

"Nah Jika Anda mengalami mild moderate, tidak perlu menggunakan obat kimia. Anda bisa menggunakan kopi, jus, yang ditambah dengan zat-zat atau bahan-bahan yang mengandung terbukti secara ilmiah dapat melebarkan pembuluh darah, membuat otak atau neurotransmitternya bekerja, seperti ginseng, cordyceps dan kopi. Kita semua bisa dibantu dengan itu. Jika tidak bisa barulahke dokter, dicek hormon dan lainnya," kata Dokter Boyke.

Dan berbicara soal kopi, Dokter Oky Pratama mengatakan bahwa Gladiator Coffee sudah jelas ada bahan kandungan cordyceps, ginseng, guarana yang memang berfungsi untuk memperkuat vitalitas. Hal ini juga dibenarkan oleh Dokter Boyke sebagai pakar kesehatan.

"Jika ada yang merasa pusing, meriang, hidung tersumbat, muka agak merah, atau kuping memerah itu tandanya libido tinggi. Jadi itu bukan efek samping meminum kopi tersebut. Jika terjadi hal tersebut harus cepat disalurkan dengan hubungan suami-istri, atau buru-buru mandi dengan air dingin supaya lebih tenang dan tidak dalam keadaan libido tinggi," kata Dokter Oky.