シェア:

JAKARTA - Aktris Chrissy Teigen heboh dengan akun Twitter resmi Presiden Amerika Serikat yang mengikuti akunnya setelah Joe Biden dilantik menjadi Presiden AS pada Rabu, 20 Januari.

Diketahui akun Twitter @POTUS sudah diikuti lebih dari 4,7 juta pengikut. Akun ini hanya mengikuti 12 orang di antaranya Gedung Putih, Kamala Harris, Jill Biden, staf resmi Gedung Putih, dan Chrissy Teigen.

Tidak sedikit yang bertanya mengapa Teigen termasuk ke dalam daftar mengikuti akun Presiden AS, tetapi hal ini juga datang dari cuitan istri John Legend yang meminta untuk berhenti memblok akun pribadinya.

“Halo @joebiden saya diblokir oleh presiden selama empat tahun, bisakah saya mendapat follow,” cuitan Chrissy Teigen secara iseng.

Ketika menyadari akun Presiden AS menyambut dengan mengikuti akunnya balik, Teigen memberi respons.

“YA TUHAN!!!! Hati saya, ya Tuhan, ngakak, Akhirnya saya bisa melihat cuitan presiden dan mereka tidak mungkin lepas.”

Kritik Chrissy Teigen terhadap pemerintahan Donald Trump disebut menjadi alasan Trump memblokir akun Twitter Teigen selama empat tahun. Kini akun @POTUS sudah dialihkan menjadi akun Joe Biden sebagai Presiden AS.


The English, Chinese, Japanese, Arabic, and French versions are automatically generated by the AI. So there may still be inaccuracies in translating, please always see Indonesian as our main language. (system supported by DigitalSiber.id)