JAKARTA - Puncak arus mudik di Pelabuhan Merak, Banten diprediksi terjadi pada H-4 Lebaran atau pada 6 dan 7 April 2024.General Manager PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Cabang Utama Merak, Suharto, di Cilegon, Banten, Kamis 4 April, mengatakan peningkatan reservasi diperkirakan terjadi pada H-4 Lebaran.Pada tanggal tersebut sebanyak 2.400 lembar tiket di Dermaga Eksekutif sudah habis terjual. Kemudian Dermaga Reguler sekitar 3.000 tiket juga sudah terjual."Prediksi kami puncaknya ada di tanggal 6 dan 7 April, untuk di tanggal 5 itu sebenarnya sudah ada peningkatan reservasi, tapi tanggal 6 dan 7 itu paling tertinggi dan di tanggal 8 sudah kembali normal," ujarnya, dikutip dari Antara.Pelabuhan Merak juga telah memperluas kantung parkir di setiap dermaga sebagai upaya dalam mengurangi antrean kendaraan di luar pelabuhan saat arus mudik Idul Fitri 2024."Daya tampung parkir dengan adanya perluasan berjumlah 5.526 unit setara dengan kendaraan kecil," katanya.Sementara itu untuk antisipasi adanya lonjakan jumlah pemudik saat puncak arus mudik Lebaran nanti, pihaknya juga sudah mempersiapkannya sejak jauh hari dengan melakukan pembagian lokasi penyeberangan di Ciwandan, BBJ Bojonegara, dan Merak.

"If we anticipate a surge in travelers, we have anticipated it from afar with the distribution of three places, namely in Ciwandan, Bojonegara BBJ, and Merak," he said. In addition, Indonesia Ferry Merak Branch also predicts that there will be an increase in the number of travelers per day in Lebaran 2024 compared to the flow of Eid Al-Fitr 2023 homecoming. "For Merak Port alone, there are around 26 thousand travelers in the last year, this year it is estimated to reach 28 thousand vehicles per day," he said.


The English, Chinese, Japanese, Arabic, and French versions are automatically generated by the AI. So there may still be inaccuracies in translating, please always see Indonesian as our main language. (system supported by DigitalSiber.id)