Copa America 2024: Kosta Rika Gagal ke Fase Gugur meski Menang 2-1 Kontra Paraguay
JAKARTA - Kosta Rika mengalahkan Paraguay dalam pertandingan terakhir Grup D Copa America 2024. Namun, mereka gagal melangkahkan kaki ke perempat final.
Duel antara kedua tim yang berlangsung di Q2 Stadium Austin, Amerika Serikat, pada Rabu, 3 Juli 2024, pagi WIB, berakhir dengan skor 2-1. Hasil itu tidak berdampak kepada klasemen grup.
Kosta Rika yang mengumpulkan empat poin dari tiga laga, finis di urutan ketiga klasemen grup. Mereka berada di belakang Kolombia di tempat pertama (7 poin) dan Brasil di posisi kedua (5 poin).
Bentrok Brasil vs Kolombia yang berakhir seri membuat klasemen grup tidak mengalami perubahan sama sekali seperti sebelum laga ketiga grup.
SEE ALSO:
Kosta Rika yang membutuhkan tiga poin dan kemenangan besar untuk unggul selisih gol langsung tampil ganas. Mereka mencetak dua gol dalam tujuh menit melalui kapten tim Francisco Calvo dan Josimar Alcocer.
Calvo menyundul bola dari tepi kotak penalti pada menit ketiga, sementara Alcocer yang berusia 19 tahun melewati beberapa pemain sebelum melepaskan tembakan dari luar kotak penalti untuk mengecoh kiper.
Unggul dua gol membuat Kosta Rika lengah. Mereka kebobolan 10 menit setelah turun minum. Gol itu bermula dari Mathias Villasanti menggiring bola ke kotak penalti sebelum memberikan umpan kepada Ramon Sosa.
Umpan itu kemudian diselesaikan dengan tembakan keras ke sudut atas gawang. Ini merupakan gol pertama Sosa bagi Paraguay.
Kosta Rika nyaris kebobolan lagi dari tendangan sudut pada injury time babak kedua, tetapi kiper Patrick Sequeira melakukan penyelamatan untuk menggagalkan Paraguay menyamakan kedudukan.
Tambahan tiga poin itu membuat Kosta Rika ternyata tak sanggup menggusur Brasil. Harapan mereka melihat Tim Samba takluk dari Kolombia demi membuka peluang ke fase gugur kandas.
Kosta Rika cuma berhasil meraih poin maksimal empat dan berselisih satu angka dari Brasil.
Susunan Formasi
Kosta Rika (3-4-1-2): Patrick Sequeira; Jeyland Mitchell, Juan Pablo Vargas, Francisco Calvo; Gerald Taylor, Orlando Galo, Jefferson Brenes, Joseph Mora; Joel Campbell; Warren Madrigal, Josimar Alcocer.
Paraguay (4-2-3-2): Rodrigo Morinigo; Nestor Gimenez, Omar Alderete, Fabian Balbuena, Gustavo Velazquez; Mathias Villasanti, Damian Bobadilla; Ramon Sosa, Julio Enciso, Miguel Almiron; Adam Bareiro