Indonesia di Pot 1 Undian Piala Dunia U-17, Terhindar dari 3 Tim Juara tapi Terancam Masuk Grup Berat
JAKARTA - Undian Piala Dunia U-17 2023 dijadwalkan berlangsung pada Agustus mendatang. Sebagai tuan rumah, Timnas Indonesia masuk dalam pot pertama undian.
Dalam pot tersebut, Indonesia bersama-sama dengan Brasil, Meksiko, Prancis, Spanyol dan Jepang. Dengan komposisi tersebut, skuad asuhan Bima Sakti dipastikan terhindar dari tiga tim yang sudah pernah merasakan gelar juara Piala Dunia U-17.
Dalam pot satu ada Brasil yang berstatus sebagai juara bertahan. Selain itu ada Prancis dan Meksiko yang pernah dua kali merasakan gelar juara Piala Dunia U-17 di tahun 2005 dan 2011.
Kendati lolos dari tiga tim juara, tapi Timnas Indonesia juga harus tetap waspada karena terancam masuk grup berat di Piala Dunia U-17 2023.
Pasalnya di pot dua ada Jerman, Mali, Inggris, Korea Selatan, Argentina, dan Ekuador. Inggris merupakan juara Piala Dunia U-17 2017, sedangkan Jerman runner-up edisi 1985.
Sementara di pot tiga ada Selandia Baru, Iran, Senegal, Amerika Serikat, Uzbekistan, Maroko. Di atas kertas, kualitas enam tim di pot tiga masih di atas Timnas Indonesia U-17.
Untuk pot empat di Piala Dunia U-17 2023 diisi oleh Kanada, Kaledonia Baru, Panama, Burkina Faso, Polandia, Venezuela.
Berikut ini adalah pot undian Piala Dunia U-17 2023:
Pot 1: Indonesia, Brasil, Meksiko, Perancis, Spanyol, Jepang
Pot 2: Jerman, Mali, Inggris, Korea Selatan, Argentina, Ekuador
Pot 3: Selandia Baru, Iran, Senegal, Amerika Serikat, Uzbekistan, Maroko
Pot 4: Kanada, Kaledonia Baru, Panama, Burkina Faso, Polandia, Venezuela