Bagikan:

JAKARTA - PT Jasa Marga mengumumkan pihaknya akan melakukan perbaikan di ruas Tol Jakarta-Tangerang selama sepekan ke depan, mulai Kamis, 23 Mei hingga Rabu, 29 Mei mendatang.

Senior Manager Representative Office 2 Jasamarga Metropolitan Tollroad Ginanjar Bekti R mengatakan, selama perbaikan, lajur tidak dapat dilintasi. Namun lajur lainnya tetap dapat digunakan.

"Pemeliharaan perkerasan untuk meningkatkan kenyamanan dan keamanan pengguna jalan serta dalam rangka memenuhi Standar Pelayanan Minimal (SPM)," ujar Ginanjar dalam keterangan tertulisnya, Rabu, 22 Mei.

Ginanjar menyampaikan pihaknya memohon maaf atas ketidaknyamanan yang timbul akibat pekerjaan tersebut.

Dia mengimbau kepada pengguna jalan agar mengatur waktu perjalanan, mengecek kondisi lalu lintas sebelum melakukan perjalanan, serta tetap mengikuti arahan petugas.

Perbarui informasi jalan tol Jasa Marga Group melalui one call center Jasa Marga 24 jam di 14080, media sosial Jasamarga Metropolitan Tollroad dan Aplikasi TRAVOY.

Adapun pekerjaan rekonstruksi perkerasan sebagai berikut:

- KM 10+070 sampai KM 09+995 di lajur 2 sepanjang 75 meter, dilaksanakan Kamis, 23 Mei 2024 pukul 22.00 WIB hingga Minggu, 26 Mei 2024 pukul 05.00 WIB;

- Off Ramp Tangerang dari arah Merak di lajur 1 dilaksanakan Kamis, 23 Mei 2024 pukul 22.00 WIB hingga Jumat, 24 Mei 2024 pukul 05.00 WIB;

- Off Ramp Tangerang dari arah Merak di bahu luar dilaksanakan Sabtu, 25 Mei 2024 pukul 22.00 WIB sampai Minggu, 26 Mei 2024 pukul 05.00 WIB;

- Off Ramp Tangerang dari arah Jakarta di lajur 1 dilaksanakan Minggu, 26 Mei 2024 pukul 22.00 WIB sampai Senin, 27 Mei 2024 pukul 05.00 WIB.

- Off Ramp Tangerang dari arah Merak di lajur 2 dilaksanakan Senin, 27 Mei 2024 pukul 22.00 WIB hingga Selasa, 28 Mei 2024 pukul 05.00 WIB;

- Off Ramp Tangerang dari arah Jakarta di lajur 2 dilaksanakan Selasa, 28 Mei 2024 pukul 22.00 WIB sampai Rabu, 29 Mei 2024 pukul 05.00 WIB.