Bagikan:

JAKARTA - PT Matahari Department Store Tbk (LPPF) akan menyiapkan belanja modal alias capital expenditure (capex) di tahun 2024 sebesar 40 persen dari anggaran tahun 2023.

Sebelumnya, pada tahun 2023 LPPF menyediakan capex sebesar Rp350 miliar.

Chief Financial Officer LPPF, Niraj Jain mengatakan, capex Perseroan di tahun depan diperkirakan akan dianggarkan di bawah Rp300 miliar.

“Kami menerapkan kehati-hatian finansial untuk memastikan bahwa kami mendapatkan nilai terbaik untuk uang," Ucapnya dalam Public Expose Live 2023, Kamis 30 November

Niraj menyampaikan, penggunaan modal belanja akan digunakan untuk merenovasi dan perbaikan di toko-toko, di mana terdapat 22 toko yang direncanakan akan dilakukan renovasi pada tahun 2024.

Selain itu, LPPF juga berencana akan menambah 6 gerai baru di tahun depan, terdiri dari 4 gerai Matahari dan 2 gerai MU&KU.

Namun, Niraj belum memberikan Informasi target kinerja dari penambahan gerai baru.

“Namun, kami meyakini penjualan kami akan positif dari momentum liburan Natal dan Tahun Baru, serta sejumlah hari besar lain,” ungkapnya.

Sementara itu, Vice President of Finance & Accounting LPPF Susanto menyampaikan, LPPF akan membagikan dividen kepada para pemegang saham dengan rasio 50 persen dari laba 2023.

"Untuk tahun 2024, kebijakan dividen tetap sama dengan rasio pembayaran dividen minimal 50 persen," pungkasnya.