JAKARTA - PT Alam Sutera Realty Tbk (ASRI) telah meluncurkan produk rumah mewah, yakni The Gramercy yang dibanderol mulai dari Rp16 miliar hingga Rp28 miliar per unit, pada 1 November lalu.
Investor Relation Alam Sutera Tassa Remisha mengatakan, proyek yang baru diresmikan perseroan pada awal November itu telah membukukan marketing sales hingga Rp300 miliar.
"Ini merupakan proyek high-end pertama dari Alam Sutera yang baru diluncurkan di awal November 2023. Hingga saat ini, mendapat respons sangat baik. Kami sudah membukukan marketing sales hampir Rp300 miliar dari The Gramercy," kata Tassa dalam agenda Public Expose Live secara daring, Selasa, 28 November.
Secara terperinci, Tassa menyebut total luas klaster The Gramercy yang berlokasi di Alam Sutera itu mencapai 7,5 hektare.
Adapun masing-masing unit The Gramercy dibangun di atas tanah seluas 312 meter persegi hingga 600 meter persegi dan luas bangunan sebesar 398 meter persegi-568 meter persegi.
Tassa menilai, peluncuran produk rumah mewah oleh ASRI tersebut dilakukan seiring dengan tingginya minat rumah pada segmen kelas atas dalam beberapa waktu terakhir.
Lebih lanjut, Tassa menyebut, saat pandemi COVID-19 melanda, ASRI juga diketahui berhasil menjual habis proyek klaster Sutera Winona dengan kisaran harga Rp4 miliar sampai Rp10 miliar dan berhasil membukukan marketing sales mencapai Rp1,2 triliun.
"Melihat hasil tersebut, kami menganalisa segmen kelas atas cukup resilience dan strong. Berbekal dari pengalaman ini, kami meluncurkan The Gramercy," imbuhnya.
BACA JUGA:
Adapun hingga September 2023, perseroan telah meluncurkan tiga proyek baru lainnya, yaitu Escala yang berlokasi di Alam Sutera township dan Cluster Basanta, Cluster Meranti tahap 2, dan Ruko Evergreen yang berlokasi di Suvarna Sutera.