Bagikan:

JAKARTA - Pelindo Group melalui PT Pelindo Solusi Logistik atau SPSL memberikan penambahan diskon tarif Jalan Tol Cibitung-Cilincing (JTCC) hingga 55 persen.

Diskon tarif ini diberikan dalam rangka meningkatkan kelancaran arus barang guna mendukung pertumbuhan ekonomi nasional.

Direktur Utama SPSL Joko Noerhudha mengatakan, diskon ini berlaku terhitung mulai 12 Mei 2023 pukul 00.00 WIB sampai dengan 30 Juni 2023 pukul 00.00 WIB.

“Pemberian penambahan diskon tarif ini adalah salah satu langkah PT Pelindo Solusi Logistik atau SPSL yang merupakan bagian dari Pelindo group, dalam rangka menunjang kelancaran arus logistik dan merupakan salah satu upaya bersama dalam memperkuat pertumbuhan ekonomi, penguatan rantai pasok dan ekosistem logistik,” kata di Jakarta, ditulis Minggu, 14 Mei.

Menurut Badan Pusat Statistik (BPS), kata Joko, pertumbuhan ekonomi Indonesia triwulan I-2023 tercatat sebesar 5,03 persen (yoy), sedikit meningkat dibandingkan dengan pertumbuhan pada triwulan sebelumnya sebesar 5,01 persen (yoy).

Dari sisi produksi, kata Joko, Lapangan Usaha Transportasi dan Pergudangan mengalami pertumbuhan tertinggi sebesar 15,93 persen. Sementara dari sisi pengeluaran, Komponen Ekspor Barang dan Jasa mengalami pertumbuhan tertinggi sebesar 11,68 persen.

“Hal ini menandakan pertumbuhan ekonomi Indonesia tetap kuat di tengah perlambatan ekonomi global,” jelasnya.

Kata Joko, ke depannya juga akan dilakukan pengembangan akses yang akan menghubungkan terminal Kalibaru, Tanjung Priok dengan JTCC dan pada ruas JTCC juga direncanakan akan dibangun rest area & logistic hub untuk memfasilitasi kegiatan logistik yang terintegrasi di dalam satu kawasan.

Menurut dia, hal ini merupakan salah satu bentuk komitmen korporasi untuk memberikan solusi logistik terbaik dan terdepan yang terintegrasi guna mendorong laju perdagangan dan meningkatkan pertumbuhan ekonomi nasional.

“Komitmen ini tentunya didukung dengan sistem dan peralatan bongkar muat yang terkini dan infrastruktur lengkap yang berada di kawasan pelabuhan,” ucapnya.

Sementara itu, Direktur Utama PT Cibitung Tanjung Priok Tollways atau PT CTP Ari Sunaryono menyampaikan pemberlakuan perpanjangan dan penambahan diskon tarif tol JTCC ini merupakan bentuk dukungan Perusahaan untuk memberikan solusi yang tepat dalam mengurai kemacetan lalu lintas distribusi barang.

“Memastikan arus barang tetap lancar dan aman, mendorong perekonomian sekitar, serta sebagai salah satu bentuk pelayanan dan apresiasi Perusahaan bagi pengguna jalan tol,” jelasnya.

Berikut penambahan diskon tarif JTCC:

1. Cibitung-Telaga Asih

  • Golongan I: Rp5.500 (tidak ada perubahan)
  • Golongan II & III: Rp8.000 (tidak ada perubahan)
  • Golongan IV & V: Rp10.500 (tidak ada perubahan)

2. Cibitung-Gabus

  • Golongan I: Rp25.500 diskon menjadi Rp23.000
  • Golongan II & III: Rp38.000 diskon menjadi Rp34.500
  • Golongan IV & V: Rp50.500 diskon menjadi Rp46.000

3. Cibitung-Tarumajaya

  • Golongan I: Rp54.000 penambahan diskon menjadi Rp24.000
  • Golongan II & III: Rp81.000 diskon menjadi Rp46.000
  • Golongan IV & V: Rp107.500 diskon menjadi Rp48.000

4. Cibitung-Marunda

  • Golongan I : Rp54.000 penambahan diskon menjadi Rp24.000
  • Golongan II & III: Rp81.000 diskon menjadi Rp46.000
  • Golongan IV & V: Rp107.500 menjadi Rp48.000

5. Telaga Asih-Gabus

  • Golongan I: Rp20.000 diskon menjadi Rp17.000
  • Golongan II & III: Rp30.000 diskon menjadi Rp25.500
  • Golongan IV & V: Rp40.000 diskon menjadi Rp34.000

6. Telaga Asih-Tarumajaya

  • Golongan I : Rp48.500 mendapat penambahan diskon menjadi Rp24.000
  • Golongan II & III : Rp73.000 diskon menjadi Rp41.000
  • Golongan IV & V : Rp97.000 diskon menjadi Rp48.000

7. Telaga Asih-Marunda

  • Golongan I : Rp48.500 penambahan diskon menjadi Rp24.000
  • Golongan II & III : Rp73.000 diskon menjadi Rp41.000
  • Golongan IV & V : Rp97.000 diskon menjadi Rp48.000

8. Gabus-Tarumajaya

  • Golongan I : Rp28.500 diskon menjadi Rp24.000
  • Golongan II & III : Rp43.000 diskon menjadi Rp36.000
  • Golongan IV & V : Rp57.000 diskon menjadi Rp48.000

9. Gabus-Marunda

  • Golongan I : Rp28.500 diskon menjadi Rp24.000 
  • Golongan II & III : Rp43.000 diskon menjadi Rp36.000
  • Golongan IV & V : Rp57.000 diskon menjadi Rp48.000

Sekadar informasi, besaran tarif ini juga berlaku untuk rute sebaliknya. JTCC memakai sistem transaksi tertutup, pengguna diwajibkan memakai kartu e-toll yang sama.