YOGYAKARTA - Pemerintah terus mendorong masyarakat untuk mendaftar program bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi. Sudah banyak yang tahu bahwa untuk mengisi Pertalite dan Biosolar harus terdaftar di aplikasi MyPertamina. Selain itu, ada cara daftar BBM subsidi tanpa aplikasi.
Program BBM bersubsidi dihadirkan oleh pemerintah bagi pengendara pengguna Biosolar subsidi dan Pertalite. BBM subsidi tersebut memiliki jumlah yang terbatas, sehingga harus disalurkan dengan target yang tepat.
Pendaftaran BBM subsidi bisa dilakukan secara online maupun offline. Lalu apa saja dokumen yang diperlukan untuk mendaftar?
Syarat Dokumen Pendaftaran BBM Subsidi
Ada sejumlah dokumen yang perlu disiapkan untuk mendaftar BBM subsidi bagi pengguna pribadi. Berikut beberapa dokumen untuk pendaftaran BBM subsidi pemakai Solar dan Pertalite roda empat.
- Foto KTP
- Foto diri
- Foto STNK depan dan belakang (dibuka)
- Foto kendaraan tampak semua
- Foto nomor polisi kendaraan
Cara Daftar BBM Subsidi Tanpa Aplikasi
Pendaftaran BBM subsidi bisa dilakukan tanpa aplikasi. Cara ini menjadi solusi bagi Anda yang repot atau kesulitan mendaftar secara lewat aplikasi.
Cara daftarnya yakni melalui laman resmi Pertamina subsiditepat.mypertamina.id. Berikut langkah-langkah mendaftarnya.
Masuk ke laman https://subsiditepat.mypertamina.id atau scan kode QR pendaftaran
Selanjutnya Anda akan diminta memberi centang pada kotak sebagai konfirmasi telah memahami penjelasan
Klik “Daftar Sekarang”. Kemudian pada kolom yang tersedia, isikan data diri sesuai KTP dan unggah foto KTP serta foto diri
Masukkan password yang akan Anda gunakan untuk mengakses aplikasi maupun perubahan data. Klik “Selanjutnya”
Mengisi data kontak dan alamat secara lengkap dan benar. Kemudian klik “Selanjutnya”
Pilih “Jenis Subsidi dan “Tipe Customer”. Unggah foto STNK, foto kendaraan, dan nomor polisi. Pastikan foto yang diunggah jelas dan sesuai ketentuan
Masukkan data pengguna kendaraan. Pengisian bisa lebih dari satu pengguna, dengan cara klik tombol “Tambah Pengguna”
Masukkan password untuk melakukan klaim penggunaan subsidi bagi kendaraan yang didaftarkan. Klik “Selanjutnya”
Beri centang pada kotak persetujuan privasi data, kemudian klik “Daftar Pengguna BBM Subsidi”
Apabila Anda sudah menyelesaikan proses pendaftaran melalui laman resmi subsiditepat.mypertamina.id, selanjutnya tunggu proses verifikasi data selama maksimal 14 hari kerja.
Pemberitahuan selanjutnya atau persetujuan pendaftaran akan sampaikan lewat alamat e-mail Anda. Selain itu, Anda juga bisa mengecek status pendaftaran Anda melalui website secara berkala.
Jika pendaftaran Anda sudah diterima dan disetujui, silakan unduh kode barcode (QR code) dan simpan untuk digunakan saat bertransaksi di SPBU Pertamina.
Demikian informasi mengenai cara daftar BBM Subsidi tanpa aplikasi. Jika ingin mendaftar pastikan anda melengkapi dokumen yang dibutuhkan terlebih dahulu. Jadi bagi masyarakat yang kesulitan mendaftar BBM subsidi lewat aplikasi, Anda bisa mendaftar di laman resmi subsiditepat.mypertamina.id
Ikuti terus berita terkini dalam negeri dan luar negeri lainnya di VOI . Kamu menghadirkan terbaru dan terupdate nasional maupun internasional.