Bagikan:

YOGYAKARTA - Hadirnya TikTok Shop telah menarik banyak orang untuk melakukan aktivitas jual beli di platform TikTok.

Fitur ini tak hanya dimanfaatkan oleh pengguna sebagai konsumen.

Namun juga membuka kesempatan untuk menjadi produsen atau seller. Apalagi ada banyak cara promosi di TikTok yang bisa dilakukan oleh seller. 

Tren belanja online di TikTok semakin meningkat sejak beberapa waktu belakangan. Sudah banyak pemilik brand atau bisnis yang membuat akun jualan di aplikasi dari China ini.

Seller dari marketplace lain pun mulai melebarkan lapaknya di TikTok Shop. Namun tidak semua seller berhasil menjual produknya dengan laris. Apalagi mengingat persaingannya sangatlah ketat. 

Setiap seller perlu memahami cara promosi di TikTok Shop sebagai strategi marketing. Berbagai metode promosi perlu dilakukan supaya produk anda lebih laku terjual dan unggul dari kompetitor bisnis anda. 

Tips Cara Promosi di TikTok

Ada dua metode promosi yang bisa anda lakukan di TikTok Shop, yakni cara organik dan berbayar atau instan. Ada seller yang pilih melakukan promosi secara organik. Namun ada juga yang lebih memilih memakai teknik promosi anorganik. Strategi promosi anda akan lebih baik dan maksimal apabila melakukan keduanya. 

Promosi Berbayar di TikTok

Promosi berbayar adalah langkah promosi di TikTok yang langkahnya cepat atau instan dibandingkan promosi secara organik. Seller dapat melakukan promosi ini dengan memanfaatkan fitur iklan berbayar yang disediakan oleh TikTok. 

Aplikasi TikTok menyediakan fitur iklan berbayar yang bernama TikTok Ads. Layanan ini bisa dimanfaatkan oleh seller untuk mempromosikan bisnisnya secara efektif. TikTok Ads sama seperti fitur Ads pada media sosial lainnya, seperti Facebook Ads, IG Ads, Google Ads, dan lainnya. 

TikTok Ads

Banyak seller memilih menggunakan TikTok Ads karena menawarkan fitur yang lengkap, sehingga langkah promosi bisa lebih efektif. Melalui TikTok Ads, anda bisa menargetkan audiens lebih spesifik berdasarkan usia, jenis kelamin, lokasi, minat, dan variabel unik lainnya. Selain itu, anda juga bisa memanfaatkan fitur “Custom Audiences” dan “Lookalike Audiences” untuk menjangkau audiens baru yang mempunyai kebutuhan serupa.

Ada beberapa Jenis TikTok yang bisa dimanfaatkan oleh seller untuk memperluas jangkauan audiens, di antaranya:

  1. In-Feed Video: Iklan yang dimunculkan di antara feed asli pengguna TikTok di halaman “For You Page” atau FYP. 
  2. Hastag Challenge: Iklan yang dimunculkan di halaman Discovery, yang bertujuan mengajak audiens berpartisipasi dalam penggunaan hastag.
  3. Brand AR Content: Iklan yang memakai filter atau stiker 2D/3D/AR dengan nama brand sendiri.
  4. Brand Takeover: Iklan yang tampil memenuhi layar dan dimunculkan ketika pengguna membuka aplikasi TikTok. 

Promosi Organik di TikTok

Anda juga bisa melakukan promosi secara organik untuk meningkatkan jangkauan audiens dan brand awareness. Promosi organik adalah strategi pemasaran yang dilakukan tanpa menggunakan iklan berbayar alias tanpa biaya. Berikut sejumlah promosi organik yang bisa dilakukan seller untuk meningkatkan penjualan di TikTok Shop.

Membuat Konten Berkualitas

Dalam dunia media sosial, ada istilah “konten is king” atau konten adalah yang utama. Kualitas konten akan menentukan ketertarikan audiens pada unggahan anda hingga akun anda. 

Konten yang berkualitas adalah konten yang menawarkan nilai, dikemas dengan menarik, dan relevan dengan tren sekarang. Konten yang berpotensi cepat viral atau FYP sehingga dapat menjangkau audiens lebih luas. Ada beberapa jenis konten yang bisa anda produksi, seperti konten edukasi, behind the scene, tutorial, dan lainnya. 

Memanfaatkan Filter dan Lagu yang Sedang Viral

Cara lain untuk melakukan promosi organik adalah memanfaatkan lagu dan filter yang sedang viral di TikTok. Anda bisa menerapkan filter dan lagu yang sedang trending di konten anda. Cara ini dinilai sangat efektif untuk meningkatkan jumlah tayangan, menaikan engagement rate, hingga mendatangkan followers baru. 

Kolaborasi dengan Influencer

Influencer mempunyai power untuk mempengaruhi audience di media sosial. Seller dapat berkolaborasi dengan influencer untuk mempromosikan produk atau brand bisnisnya. Dengan banyaknya followers dari influencer, maka produk anda akan semakin dikenali banyak orang. 

Namun anda tidak bisa sembarangan dalam memakai jasa influencer. Anda perlu memilih influencer yang memiliki niche atau karakter sesuai dengan produk anda. Misalnya dengan melihat minat influencer dan identitas mayoritas pengikutnya. Dengan langkah ini promosi anda akan lebih efektif dan maksimal. 

Gabung TikTok Shop Affiliate

TikTok Shop Affiliate adalah program yang menghubungkan antara kreator dengan seller untuk menguntungkan kedua belah pihak. Cara kerja program ini, yakni kreator membuat konten video suatu produk dan menyematkan link pembelian produk tersebut. Program ini bisa dimanfaatkan oleh seller untuk meningkatkan penjualan produknya. 

Itulah sejumlah cara promosi di TikTok Shop untuk meningkatkan penjualan. Anda sebagai seller perlu melakukan kedua cara tersebut agar pemasaran lebih maksimal dan efektif, baik promosi secara berbayar dan organik. 

Ikuti terus berita terkini dalam negeri dan luar negeri lainnya di VOI . Kamu menghadirkan terbaru dan terupdate nasional maupun internasional.