Bagikan:

JAKARTA - Salah satu entitas usaha dari Grup MNC, PT MNC Investama Tbk (BHIT) resmi berganti nama menjadi PT MNC Asia Holding Tbk. Hal ini dilakukan perusahaan milik konglomerat Hary Tanoesoedibjo ini seiring dengan rencana perseroan dalam pengembangan usaha.

Adapun pergantian nama ini telah mengantongi restu dari Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Republik Indonesia dan para pemegang saham lewat Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB).  

Direktur Utama MNC Asia Holding Hary Tanoesoedibjo bilang rencana perubahan nama itu pertama kali diumumkan pada RUPSLB karena perlu untuk menyesuaikan dengan bidang usaha Perseroan serta mencerminkan perkembangan MNC Asia Holding yang saat ini telah bertransformasi menjadi perusahaan multinasional.

"MNC Asia Holding tidak akan berhenti mencari peluang bisnis yang bermanfaat bagi para stakeholders dan shareholders, sekaligus semakin mengukuhkan posisinya di industri terkait," kata Hary dalam keterangan tertulisnya, Kamis 25 Agustus.

BHIT merupakan merupakan konglomerasi perusahaan yang didirikan oleh Hary Tanoesoedibjo pada 1989, yang punya anak perusahaan di bidang media, jasa keuangan, entertainment hospitality, dan energi.

Di sektor media, MNC Media lewat PT Media Nusantara Citra Tbk (MNCN) perseroan punya 4 TV Nasional Free To Air. Menurut Hary Tanoe, MNC Media saat ini berfokus untuk meningkatkan inisiatif digitalnya untuk memperkuat posisi di Asia Tenggara.

MNC Asia Holding mengkonsolidasikan semua aset digital MNC Media di bawah PT MNC Digital Entertainment Tbk (MSIN), yang merupakan entitas bisnis hiburan dan digital.

Di jasa keuangan, BHIT juga melakukan perluasan portofolio layanan keuangannya dalam industri fintech melalui PT MNC Kapital Indonesia Tbk (BCAP) dengan mendirikan Motion Digital.

"BCAP juga sedang mengembangkan aplikasi asuransi umum, aplikasi pialang asuransi, aplikasi securities crowdfunding, serta aplikasi perdagangan aset digital kripto," jelas pria yang akrab disapa HT tersebut.

Di sektor entertainment hospitality, MNC Asia Holding punya PT MNC Land Tbk (KPIG), yang tengah mengembangkan proyek  KEK MNC Lido City. Sementara di energi, BHIT punya, PT MNC Energy Investments Tbk (IATA).