Bagikan:

BOGOR - Lagi-lagi pesta miras berujung tewas, setelah di Cianjur delapan warga tewas akibat pesta miras, kini giliran 4 warga di Kelurahan Tegallega RT 03/04, Kota Bogor meregang nyawa akibat menenggak minuman keras oplosan arak ginseng (aseng) dan minuman kemasan.

Empat warga yang tewas ini seluruhnya merupakan laki-laki dewasa usai mengikuti aksi pesta miras di sebuah bengkel cuci motor di Kelurahan Tegallega pada Sabtu 9 Februari dini hari lalu. Empat warga yang tewas masing-masingnya berinisial I (63), H (46), Y (36) dan R (68).

Selain empat tewas, empat warga lainnya juga menderita sakit dan satu warga lainnya kini dalam kondisi kritis. Sementara satu warga lagi yang kini dalam kondisi kritis berinisial A, korban kini tengah menjalani perawatan intensif di RS PMI Kota Bogor.

Camat Bogor Tengah Theo mengungkapkan awalnya pihaknya tidak mengetahui aksi pesta miras yang berujung petaka tersebut. Namun dirinya dikejutkan oleh banyaknya warga yang meninggal pada Minggu sore.

"Awalnya kita enggak tahu apa-apa. Cuma kok ada yang meninggal di wilayah kami ada satu. Terus di RT saya ada dua, RT sebelah juga ada," ungkap Theo.

Setelah ditelusuri, ternyata para korban tewas ini merupakan warga yang mengikuti aksi pesta miras satu hari sebelumnya.

"Semalam saya kurang tahu, ngomongnya malam Sabtu di steam motor itu. Paginya saya lihat masih kegiatan normal, tetapi malemnya sudah sakit, sesak nafas semua. Muntah sama berak-berak" lanjut Theo.

Sementara itu petugas Reskrim Polresta Bogor Kota bersama Polsek Bogor Tengah langsung diterjunkan untuk mengusut pesta miras berujung petaka tersebut.

Kepala Satreskrim Polresta Bogor Kota AKP Aji Riznaldi mengungkapkan para korban ini sebelumnya mengikuti aksi pesta miras di sebuah bengkel cuci motor sekaligus toko burung di Kelurahan Tegallega. Mereka menggak cairan miras jenis arak ginseng (aseng) yang dicampur dengan minuman kemasan penambah stamina dan air kelapa.

Dari penelusuran di lokasi kejadian, polisi mendapati bungkus sisa berbagai jenis minuman tersebut.

"Di lokasi kita temukan minuman jenis aseng 10 bungkus. Pemeriksaan masih berlangsung pedagang dan saksi masih kita periksa," tegas Aji terkait pesta miras di Bogor yang menewaskan empat orang tersebut.