JAKARTA - Sebanyak 19 unit pemadam kebakaran diterjunkan atasi kebakaran gedung Badan Keamanan Laut (Bakamla) RI di Jalan Proklamasi, Menteng, Jakarta Pusat.
Kadis Gulkarmat DKI Jakarta Satriadi Gunawan membenarkan adanya kejadian tersebut. Laporan itu diterima pada Minggu, 29 September, pukul 06.20 WIB.
“Betul, (saat ini) 19 unit dan 95 personel diterjunkan,” kata Satriadi saat dikonfirmasi, Minggu, 29 September
Hingga saat ini petugas damkar masih melakukan pemadaman di gedung tersebut. “Mulai operasi (pemadaman) pukul 06.27 WIB,” ucapnya
Saat ditanya lebih jauh terkait kronologis dan apakah ada korban jiwa, Satriadi enggan menjawab. Lantaran masih dalam proses pemadaman.
“Proses pemadaman,” tandasnya.
BACA JUGA:
Tag Terpopuler
#prabowo subianto #tahun baru #hari ibu #nataru #natalPopuler
24 Desember 2024, 00:18
24 Desember 2024, 00:24