JAKARTA - Bakal Calon Wakil Gubernur Banten, Dimyati Natakusumah mengaku dirinya dan pasangannya di Pilgub Banten, Andra Soni lebih takut melawan kotak kosong daripada Airin Rachmy Diani, jika mantan Wali Kota Tangerang Selatan itu maju di Pilkada Banten 2024. Menurut Dimyati, tantangannya akan lebih berat karena melawan suara rakyat yang masuk kategori swing voters.
"Jujur saja, melawan kotak kosong lebih berat dibandingkan melawan orang. Karena kotak kosong mungkin orang yang merasa tidak suka dengan Andra Soni dan Dimyati bisa saja mereka memilih kotak kosong atau tidak suka dengan partai politik, dia milih kotak kosong," ujar Dimyati kepada wartawan, Sabtu, 27 Juli.
Namun, Politikus PKS itu mengaku belum tahu apakah Airin bakal maju di Pilgub Banten atau tidak. Pasalnya, hingga kini kader Partai Golkar tersebut belum mendapatkan dukungan parpol lain. "Belum tahu apakah Airin lanjut atau tidak, kami belum tahu," kata Dimyati.
Oleh karena itu, Dimyati berharap, Partai Golkar bisa bergabung dengan delapan partai politik yang sudah menyatakan dukungan untuk pasangan Andra Soni-Dimyati.
"Kami berharap ya kolaborasi saja, demokrasi bisa berjalan dengan baik. Bisa bersama sama, rekonsiliasi konsolidasinya lebih cepat," klaimnya.
Kendati demikian, Dimyati menyatakan siap kalaupun harus melawan Airin dan pasangannya di Pilkada Banten. Pihaknya, kata dia, bakal mengeluarkan strategi khusus untuk menarik dukungan warga Banten.
BACA JUGA:
"Kalaupun berhadapan kami siap, kami akan turun ke masyarakat bagaimana supaya masyarakat tahu visi misi kami dan pasangan Andra Soni-Dimyati ini kan membawa tagline-nya Banten maju bebas korupsi, birokrasi bersih dan melayani, itu diantaranya. Ini tagline kami dan kami intinya bagaimana masyarakat sejahtera, masyarakat betul-betul menikmati hasil-hasil pembangunan yang ada," pungkasnya.
Diberitakan sebelumnya, Partai Gerindra telah resmi mengusung Andra Soni-Achmad Dimyati untuk maju di Pilgub Banten 2024. Pasangan tersebut juga telah memenuhi syarat untuk maju di Pilgub Banten usai NasDem dan PKS turut mengusung Andra-Dimyati.
Tak hanya itu, lima partai lain yakni PKB, PSI, PAN, PPP dan Partai Demokrat juga ikut mendukung pasangan ini. Sehingga duet Andra Soni-Dimyati telah didukung oleh 8 partai politik.
Tag Terpopuler
#prabowo subianto #banjir #ramadan #gaza #tom lembong #danantaraPopuler
07 Maret 2025, 00:04
07 Maret 2025, 06:00