Bagikan:

JAKARTA - Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) kembali berulah dengan menembak warga sipil di Kampung Usir, Distrik Mulia, Kabupaten Puncak Jaya, Papua Tengah. Diduga, pelaku merupakan Bumi Walo dan Rambo.

"Hasil peyelidikan awal, diduga pelakunya adalah KKB yang terdiri dari dua orang, yaitu KKB Bumi Walo dan KKB Rambo," ujar Kepala Satgas Humas Damai Cartenz AKBP Bayu Suseno dalam keterangannya, Sabtu, 1 Juni.

Insiden penembakan yang menewaskan seorang tukang ojek bernama Zainul terjadi pada Kamis, 30 Mei. Namun, mengenai kronologi penembakan belum bisa disampaikan secara rinci.

Sebab, insiden itu diketahui setelah aksi penembakan itu terjadi. Saat itu, saksi melaporkan kejadian itu ke Polres Puncak Jaya.

Korban ditemukan tergeletak di depan kios milik Herman dan dipangku istrinya, Rahmadani, yang meminta tolong untuk memanggil ambulans.

"Dapat kami sampaikan bahwa korban mengalami luka tembak pada bagian kepala," kata Bayu.

Saat ini Polres Puncak Jaya dan Satgas Ops Damai Cartenz-2024 sedang melakukan penyelidikan terkait dengan kejadian tersebut.