JAKARTA - Presiden terpilih Prabowo Subianto mengatakan memberikan makanan bergizi untuk anak-anak merupakan program strategis yang harus dilakukan untuk memperbaiki kualitas Sumber Daya Manusianya (SDM).
"Program strategis yang saya bersama KIM mengusung antara lain makan bergizi untuk anak-anak Indonesia. Ini sangat strategis, karena anak-anak Indonesia adalah masa depan Indonesia," kata Prabowo saat memberikan pidato di kantor DPP Partai Amanat Nasional (PAN), dilansir ANTARA, Kamis, 21 Maret.
Menurut Prabowo, perbaikan gizi anak sejak dini dengan mengkonsumsi makanan berkualitas merupakan investasi yang berguna untuk masa depan bangsa.
Perbaikan gizi itu, lanjut Prabowo bisa meliputi perbaikan kualitas otak hingga fisik anak-anak. Dengan kondisi fisik yang terjaga, dia yakin Indonesia akan mempunyai SDM yang berkualitas di masa depan.
BACA JUGA:
"Kalau kita tidak berani sekarang, memberi gizi kepada anak-anak Indonesia, 18 tahun lagi, Indonesia akan mengalami sesuatu, warga negara, suatu bangsa yang lemah, lemah fisik, lemah otak," kata dia.
Prabowo pun memastikan pemberian makanan bergizi untuk anak-anak itu sebagai program prioritas untuk dilaksanakan ketika dirinya dan Gibran dilantik menjadi presiden dan wakil presiden nanti.