Bagikan:

JAKARTA - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan cuaca DKI Jakarta mendung atau berawan pada Jumat 15 Maret pagi. Namun, cuaca akan berubah di siang hari.

Dikutip dari situs resmi BMKG, cuaca di Jakarta Barat, Jakarta Pusat, dan Jakarta Utara akan turun hujan dengan intensitas ringan. Sisanya, wilayah Jakarta Selatan, Jakarta Timur, dan Kepulauan Seribu akan berawan.

Setelah itu seluruh wilayah Jakarta akan berawan pada malam hari.

Suhu udara di Jakarta berada dalam rentang antara 24 hingga 29 derajat celsius, dengan tingkat kelembapan udara mencapai 80 hingga 100 persen.

Intensitas hujan di Jabodetabek sejak Jumat 15 Maret dini hari hingga pagi menyebabkan menyebabkan tinggi muka air (TMA) Sungai Ciliwung meluap. TMA di Bendung Katulampa siaga 4 sentimeter dan 3 Pintu Air di Jakarta dalam status Siaga 3 Banjir Jakarta.

Pengawas Bendung Katulampa, Andi Sudirman menuturkan, TMI di Bendung Katulampa naik sejak Jumat dini hari dan hingga pukul 06.00 WIB tercatat 70 cm atau masih dalam kategori normal.

"Naik secara berkala mulai 50 cm pada Jumat dini hari hingga pagi ini 70 cm dan cuaca saat ini gerimis," Kata Andi kepada VOI.ID, Jumat pagi.

Andi memperkirakan, TMA Ciliwung masih akan naik, mengingat BMKG mengingatkan curah hujan masih tinggi pada Jumat siang hingga malam hari di hulu Ciliwung Puncak, Cisarua.

Sedangkan, Pintu Air Panus, Depok pada Jumat pagi masih Siaga 4 di bawah 150 cm.

Sementara tiga pintu air di Jakarta saat ini sudah dalam posisi Siaga 3 yakni, Pintu Air Manggarai 795 cm, Pintu Air Karet 490 cm, dan Pasar Ikan 195 cm.