Jokowi: Selamat Hari Natal, Semoga Kedamaian dan Kesejahteraan Menyertai Semuanya
Presiden Jokowi (Foto: dok. Antara)

Bagikan:

JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) sampaikan ucapan Natal, 25 Desember 2023 teruntuk umat kristiani. Dirinya mendoakan agar kedamaian selalui menyertai.

"Selamat merayakan Hari Natal dalam sukacita bagi saudara-saudara umat Kristiani," kata Presiden dalam akun media sosial Instagram @jokowi mengutip Antara.

Kepala Negara mendoakan agar kedamaian, keselamatan dan kesejahteraan senantiasa menyertai semua pihak.

"Semoga kedamaian, keselamatan dan kesejahteraan menyertai kita semua," kata Presiden Joko Widodo.

Sebelumnya, Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin juga menyampaikan pesan Natal bagi umat Kristiani di Indonesia.

Wapres mengajak seluruh umat Kristiani di Tanah Air untuk mendoakan hadirnya perdamaian umat di seluruh penjuru dunia pada momentum perayaan Natal 2023.

"Mari kita doakan hadirnya perdamaian umat di seluruh penjuru dunia agar Natal tidak kehilangan makna sejatinya," kata Wapres Ma'ruf.

Wapres Ma'ruf Amin mengatakan Natal mengajarkan tentang cinta, perdamaian, dan pengharapan. Untuk itu seluruh umat Kristiani, kata dia, agar terus mampu menebarkan pesan Natal dengan saling berbagi dan saling mengasihi.

Pada penghujung 2023, Wapres mengajak seluruh umat Kristiani di Tanah Air untuk merenungkan makna Natal sebagai bentuk perwujudan ajaran kasih terhadap sesama manusia.