Bagikan:

JAKARTA - Unit Reskrim Polsek Sawah Besar belum menerima adanya laporan kejadian keributan antara kedua pengendara motor yang terjadi di pinggir Jalan Gunung Sahari, tepatnya di depan rumah pompa Jembatan Merah, Kecamatan Sawah Besar, Jakarta Pusat.

"Tidak ada laporan ke polsek. Terima kasih informasinya," kata Kapolsek Sawah Besar AKP Dhanar Dono kepada VOI, Selasa, 14 November, sore.

Meski belum mendapat laporan, Unit Reskrim Polsek Sawah Besar tetap melakukan penyelidikan terkait kejadian keributan yang terjadi di kawasan tersebut.

Kanit Reskrim Polsek Sawah Besar AKP Sholeh mengatakan, pihaknya sedang melakukan pengecekan tempat kejadian perkara (TKP).

"Belum ada laporannya ke Polsek. Tapi Reskrim sedang melakukan cek TKP dan menyelidikinya," tambahnya.

Dua orang pengendara motor terlibat baku hantam di Jalan Gunung Sahari, tepatnya di depan rumah pompa Jembatan Merah, Kecamatan Sawah Besar, Jakarta Pusat. Kejadian terjadi ketika keduanya terlibat senggolan motor.

Dari keterangan saksi mata kejadian, Andre Junianta (31) mengatakan, kejadian terjadi antara dua motor. Satu motor berboncengan dan satu motor sendiri.

"Senggolan motor berdua. Sempat pukul - pukulan juga, dua lawan satu," kata Andre kepada VOI di lokasi kejadian, Selasa, 14 November, sore.