Bagikan:

JAKARTA - Selepas tengah malam, Jakarta diguyur hujan. Saat ini kondisinya, hujan makin deras.

Hujan deras salah satunya mengguyur wilayah Jakarta Selatan, Rabu, 3 Februari hingga pukul 03.00 WIB.

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melansir prakiraan cuaca di Ibu Kota Jakarta per 3 Februari. Dalam prakiraannya untuk pukul 07.00 WIB, kawasan Jakarta secara umum berawan hingga hujan ringan. Namun sebagian wilayah di Jaksel, Jaktim hingga Depok, Bekasi dan Bogor berpotensi hujan sedang.

Dikutip dari BMKG, prakiraan cuaca di sejumlah wilayah di Indonesia di antaranya Sumatera secara umum berawan hingga hujan ringan.

Untuk Pulau Jawa, BMKG memprakirakan cuaca berawan hingga hujan sedang. Namun sebagian Jatim berpotensi hujan sedang hingga lebat.

Sedangkan cuaca di Kalimantan diprakirakan BMKG berawan hingga hujan ringan. Tapi sebagian wilayah di Kalbar dan Kalteng berpotensi hujan sedang hingga lebat.

Sementara di Sulawesi, cuaca per pukul 07.00 WIB, Rabu, 3 Februari secara umum berawan hingga hujan ringan. Namun sebagian Sulsel dan Sulteng berpotensi hujan sedang.

Di wilayah NTB dan NTT, BMKG memprakirakan cuaca berawan hingga hujan sedang. Maluku dan Papua berawan hingga hujan ringan. Ada catatan dari BMKG soal prakiraan hujan sedang  hingga lebat di sebagian Maluku, Papua Barat dan Papua.

Sahabat VOI, tetap jaga kesehatan di musim hujan ya!