YOGYAKARTA – Profil Mayjen Muhammad Zamroni menarik untuk dibahas lantaran ia ditunjuk menjadi Komandan Pusat Kesenjataan Kavaleri (Danpussenkav) TNI Angkatan Darat. Penunjukan tersebut dilakukan melalui mutasi jabatan yang dilakukan oleh Panglima TNI Laksamana Yudo Margono.
Seperti diketahui, Laksamana Yudo Margono melakukan mutasi jabatan terhadap 96 perwira tinggi (pati) TNI AD, TNI AL, dan TNI AU. Di luar dari itu, siapa Muhammad Zamroni sebenarnya?
Profil Mayjen Muhammad Zamroni
Mayor Jenderal TNI Muhammad Zamroni, S.I.P. adalah anggota TNI aktif yang lahir pada 15 Juli 1968. Ia merupakan jebolan Akademi Militer pada tahun 1990 kecabangan kavaleri, pasukan yang dalam peperangan bertugas untuk memberi efek kejut dan perlindungan. Sebelum masuk ke Akademi Militer, ia menyelesaikan pendidikan Menengah Atasnya di SMA Negeri 5 Jambi.
Kiprah Muhammad Zamroni di TNI AD memang cukup panjang. Sebelum menjadi Danpussenkav, ia tercatat beberapa kali mengemban tugas penting salah satunya adalah menjadi ajudan Wakil Presiden (Wapres) Boediono tahun 2012. Kala itu pangkat Zamroni adalah Kolonel.
Selain itu Zamroni juga sempat menjadi Perwira Staf Ahli Tingkat III KSAD Bidang Komunikasi Sosial. Di situs tni.mil.id, Zamroni juga sempat duduk di kursi Kepala Staf Kodam II/Sriwijaya mulai 4 Mei 2020.
Seperti diketahui, mutasi jabatan yang dilakukan oleh Laksamana Yudo didasarkan pada Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/779/VII/2023 tentang pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan TNI.
Dalam keterangan tertulis yang dikeluarkan oleh Pusat Penerangan (Puspen) TNI, Rabu, 19 Juli, tujuan diadakannya mutasi jabatan adalah demi memenuhi kebutuhan organisasi dan pembinaan karier, sekaligus untuk mengoptimalkan pelaksanaan tugas-tugas TNI ke depan yang dianggap makin kompleks dan dinamis.
Patut diketahui, Pusat Kesenjataan Kavaleri (Pussenkav) adalah Badan pelaksana pusat TNI Angkatan Darat (AD) yang kedudukannya langsung di bawah Kasad bidang pembinaan kesenjataan dan pengembangan Kuda Militer serta kendaraan tempur.
Itulah informasi tentang profil Mayjen Muhammad Zamroni. Kunjungi VOI.ID untuk informasi menarik lainnya.