IHSG Selasa Merana, Investor Asing Kabur dari Saham BCA Senilai Rp323 Miliar
Gedung Bursa Efek Indonesia. (Angga Nugraha/VOI)

Bagikan:

JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali ditutup melemah. Hari ini, Selasa 26 Januari, IHSG ditutup turun 1,89 persen atau 118,40 ke level 6.140,17.

Seluruh indeks sektoral turun bersama dengan IHSG.  Total volume transaksi perdagangan hari ini mencapai 19,61 miliar saham dengan nilai transaksi Rp17,41 triliun.

Sebanyak 94 saham menguat, 395 saham melemah, dan 138 saham stagnan. Saham yang paling anjlok adalah PT Aneka Tambang Tbk (ANTM)  dengan pelemahan 6,97 persen, sementara yang paling terbang adalah PT Mitra Keluarga Karyasehat Tbk (MIKA) dengan penguatan 4,15 persen.

Ilustrasi. (Foto: Unsplash)

Investor asing mencatat pembelian bersih atau net buy Rp286 miliar di seluruh pasar. Saham-saham dengan  pembelian bersih terbesar asing adalah PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) Rp375,2 miliar, PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) Rp83,5 miliar, dan PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA) Rp73,8 miliar.

Adapun saham-saham dengan penjualan bersih atau net sell terbesar asing adalah PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) Rp323 miliar, PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM) Rp28,7 miliar, dan PT Ciputra Development Tbk (CTRA) Rp25 miliar.