Bagikan:

JAKARTA - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra Ahmad Muzani memimpin jajaran DPP Partai Gerindra ketika menyambangi Kantor DPP Partai Amanat Nasional (PAN), Jakarta Selatan.

Muzani dan rombongan DPP Partai Gerindra yang datang bersama-sama menaiki satu bus itu tiba sekitar pukul 14.43 WIB, Senin, 5 Juni.

Muzani tampak didampingi oleh Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Sugiono, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Habiburokhman, Bendahara Umum Gerindra Thomas Djiwandono, dan DPP Partai Gerindra lainnya.

Kedatangan DPP Partai Gerindra tersebut lantas disambut oleh jajaran DPP PAN. Di antaranya, Sekretaris Jenderal PAN Eddy Soeparno, Wakil Ketua Umum PAN Yandri Susanto, Ketua DPP PAN Saleh Partaonan Daulay, hingga Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PAN DKI Jakarta Eko Hendro Purnomo atau Eko Patrio.

Mereka kemudian saling bersalaman, lalu masuk ke dalam Kantor DPP PAN untuk melangsungkan pembicaraan di Lantai 3.

Sebelumnya, Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Amanat Nasional (PAN) Yandri Susanto mengatakan bahwa pertemuan silaturahim pengurus DPP Partai Gerindra ke DPP PAN, Jakarta, Senin, akan mendiskusikan perihal peluang kerja sama politik pada Pilpres 2024.

"Ya, itu yang mau kami diskusikan gimana peluang kerja samanya apa bisa atau enggak," kata Yandri dalam keterangan di Jakarta.

Sementara itu, Ketua DPP Partai Amanat Nasional (PAN) Saleh Partaonan Daulay tak menampik dalam pertemuan silaturahim pengurus DPP Partai Gerindra ke DPP PAN akan membicarakan bakal calon presiden dan calon wakil presiden pada Pilpres 2024.

"Dalam pertemuan nanti, saya perkirakan tidak akan lepas dari pembicaraan soal capres dan cawapres," kata Saleh.