Bagikan:

JAKARTA - Sebuah rumah makan siap saji di kawasan Cakung, Jakarta Timur, hangus terbakar pada Kamis, 15 September, pagi. Kebakaran dilaporkan warga ke Sudin Gulkarmat Jakarta Timur pada pukul 08.37 WIB.

"Yang terbakar bagian dapur rumah makan Simpang Raya di Jalan Pahlawan Komarudin, Rt 02/03, Kelurahan Cakung Timur, Kecamatan Cakung," kata Kasiop Sudin Gulkarmat Jakarta Timur, Gatot Sulaeman, Kamis, 15 September.

Kebakaran disebabkan dari munculnya api akibat kebocoran gas. Rumah makan tersebut diketahui milik Kamal Jaya (40).

"Luas yang terbakar 6 meter persegi. Keruguan ditaksir mencapai Rp2 juta," ucapnya.

Kebakaran terjadi saat adanya kebocoran gas ketika memasak di bagian dapur. Kemudian api menyembur dan membesar.

"Pada saat sedang menggoreng terjadi kebocoran gas dan menyambar sekitar. Pemadaman api dilakukan oleh 1 unit mobil pemadam kebakaran dengan 5 irang petugas diterjunkan," ujarnya.

Api berangsur padam pukul 09.07 WIB setelah petugas terus berjibaku memadamkan api yang sempat merambat hebat.

"Api sudah padam," ucapnya.