Tanah Longsor, Bangunan di Ponpes Assyzahu Legok Tengerang Rusak
Bangunan di Ponpes Assyzahu Legok Tengerang Rusak akibat tanah longsor/ Foto: IST

Bagikan:

TANGERANG – Sejumlah bangunan di Pondok Pesantren (Ponpes) Assyzahu, Legok, Kabupaten Tangerang rusak akibat bencana tanah longsor usai hujan lebat mengguyur wilayah tersebut.

Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD, Abdul Munir mengatakan peristiwa itu terjadi pada Rabu, 18 Mei, sekiranya sore hari. Diketahui karena hujan deras yang melanda lokasi tersebut.

"Akibat hujan deras sejak sore, sehingga terjadinya bencana longsor di Pondok pesantren Assyzahu," kata Abdul dalam keterangannya, Kamis, 19 Mei.

Dalam kesempatan itu, Ia memastikan tidak ada korban jiwa. Namun hanya beberapa bangunan mengalami kerusakan.

"Tidak ada korban jiwa hanya tepat belakang Pondok Pesantren Assyzahu terjadi pergeseran tanah atau longsor yang dipakai tempat untuk cuci pakaian santri," ucapnya.

Sebanyak lima personel damkar Kabupaten Tangerang meluncur ke lokasi untuk membereskan puing-puing yang rusak.

"Ada lima anggota. (Mereka) membereskan puing-puing pada bangunan yang terdampak," tutupnya.