Link CCTV untuk Pantau Arus Balik Mudik 2022 ke Jabodetabek
Ilustrasi CCTV online atau kamera ETLE. (dok Humas Polri)

Bagikan:

JAKARTA - Direktorat Jenderal Bina Marga menyediakan CCTV di banyak jalan tol di Indonesia. Semua pemudik bisa memantaunya untuk memilah jalan saat arus berangkat hingga arus balik mudik Lebaran 2022.

CCTV tersebut berbasis online, pemudik dapat dengan mudah mengaksesnya. Kondisi jalur mudik, titik kemacetan, hingga memastikan tidak adanya insiden di jalan yang akan dilalui dapat dilakukan pemudik hanya dengan mengecek melalui HP atau ponsel.

Caranya pun mudah, pemudik yang ingin memantau kondisi jalur mudik lewat CCTV dapat mengakses laman Bina Marga. Selain itu, dua laman lain juga bisa menjadi pilihan lain pemudik.

Berikut link CCTV untuk pantau arus balik mudik Lebaran 2022 ke Jabodetabek:

Link Bina Marga

Untuk mencegah masuk ke jalur macet saat arus balik mudik Lebaran 2022, silakan mengakses laman resmi Bina Marga dengan alamat https://binamarga.pu.go.id/index.php/contents/cctv

Selanjutnya memilih jalur tol yang dikehendaki untuk pengecekan apakah macet atau tidak. Langkah terakhirnnya dengan mengkilik gambar yang terdapa situasi lalu lintas.

Link RTTMC Kementerian Perhubungan

Link CCTV online tak dapat dipungkiri bermanfaat untuk memantau arus balik mudik jalan tol. Utamanya saat pemudik mengakses tol bersamaan dengan puncak arus balik yang diprediksi pemerintah.

Pemudik dapat mematau kondisi terkini arus mudik lewat 40 CCTV online yang disediakan oleh Road Transport and Traffic Management Center (RTTMC) Direktorat Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan (Kemenhub). Berikut linknya: http://rttmc.dephub.go.id/rttmc/livecctv

Link Lewat Mana

Kondisi terkini arus balik mudik juga bisa disimak melalui laman https://lewatmana.com/cam/. Setidaknya ada 78 link CCTV yang tersedia secara real time dari berbagai daerah, termasuk Jabodetabek.

Pemanfaatannya muda dengan mengklik gambar di situs dan langsung muncul kondisi terkini lalu lintas di suatu wilayah.