JAKARTA - Gempa bumi magnitudo 6,9 terjadi di Nias Selatan, Sumatera Utara (Sumut). Guncangan gempa bumi Nias Selatan dilaporkan terasa di sejumlah wilayah Sumatera Barat (Sumbar).
Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melansir gempa Nias Selatan bermagnitudo 6,9 terjadi pukul 04.09 WIB, Senin, 14 Maret.
Gempa Nias Selatan lokasinya pada koordinator 0.71 LS-98.50 BT (161 km tenggara Nias Selatan, Sumut). Gempa yang terasa hingga wilayah Sumbar ini berkedalaman 25 km.
#Gempa Mag:6.9, 14-Mar-22 04:09:21 WIB, Lok:0.71 LS,98.50 BT (161 km Tenggara NIASSELATAN-SUMUT), Kedlmn:25 Km, tdk berpotensi tsunami #BMKG pic.twitter.com/B1PjIs9nqS
— BMKG (@infoBMKG) March 13, 2022
BMKG memastikan gempa Nias Selatan yang guncangannya terasa di sejumlah wilayah Sumbar tak berpotensi tsunami.
Sementara itu, sejumlah warga melaporkan guncangan keras akibat gempa bumi. Dikutip dari akun Instagram infosumbar, warga lewat kolom komentar menyebut gempa terasa di Padang, Payakumbuh hingga Bukittinggi.