MUKOMUKO - Pemerintah Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, memberikan bantuan satu ton lebih beras untuk masyarakat yang menjadi korban banjir di daerah ini.
"Sejak hari Minggu sampai sekarang kami menyerahkan bantuan beras untuk masyarakat di sejumlah wilayah. Kalau sementara bantuannya beras sampai ada bantuan lain," kata Pelaksana Tugas Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Mukomuko Ramdani di Mukomuko, Antara, Senin, 20 Desember.
Ia mengatakan hal terkait dengan tanggap darurat banjir yang melanda sejumlah wilayah setempat yang merendam sekitar 165 rumah warga. Bantuan beras tersebut dikemas menjadi 230 paket dengan masing-masing paket lima kilogram.
Dari 230 paket beras tersebut, 157 paket di antaranya untuk korban banjir di Desa Pondok Batu, 66 paket untuk masyarakat di Satuan Pemukiman VII, dan tujuh paket untuk masyarakat di Desa Lubuk Pinang.
Ia berharap, bantuan beras tersebut dapat sedikit meringankan beban 230 keluarga setempat yang menjadi korban banjir. Banjir yang terjadi di sejumlah wilayah itu sejak beberapa hari terakhir, saat ini kondisinya berangsur surut.
BACA JUGA:
“Kalau kini kondisi air yang merendam rumah warga di Desa Pondok Batu sudah surut, jalan sudah bisa normal lagi. Beberapa rumah penduduk yang sebelumnya terendam, kini sudah kering seperti sebelumnya," ujarnya.
Kendati demikian, ia mengatakan, daerah ini masih berstatus darurat banjir hingga sehari ke depan sebagai upaya pemulihan dan antisipasi banjir susulan di wilayah ini.
Ia mengimbau masyarakat di daerah itu mewaspadai banjir, menyusul intensitas hujan yang semakin tinggi.
"Kita harus antisipasi banjir. Imbauan bagi warga yang tinggal di pemukiman padat penduduk tolong perhatikan selokan jangan sampai tersumbat," ujarnya.