Hasil Undian Liga Champions 2023/2024: PSG dan AC Milan Masuk Grup Neraka, Manchester United dan Bayern Munchen di Grup A
JAKARTA – Undian babak grup Liga Champions Eropa 2023/2024 sudah selesai digelar. Berikut ini adalah hasil lengkap drawing ajang paling bergengsi di Eropa itu.
Hasil undian yang selesai digelar pada Kamis, 31 Agustus malam WIB, menempatkan raksasa Perancis, Paris Saint-Germain di dalam grup neraka.
Klub yang masih memburu trofi pertama dari Liga Champions Eropa itu berada di Grup F. Menempati grup yang sama adalah raksasa Italia AC Milan, kemudian Borussia Dortmund, dan Newcastle United.
Sementara itu, juara bertahan kompetisi ini Manchester City mengisi Grup G. Di grup yang sama ada RB Leipzig, Crvena Zvezda, dan Young Boys.
Adapun runner up musim lalu, Inter Milan, mendapat jatah di Grup D. Tim berjuluk Nerazzurri tersebut akan melawan Benfica, Salzburg, dan tim Spanyol, Real Sociedad.
Tim Spanyol lainnya sekaligus pemilik gelar terbanyak dari ajang ini, Real Madrid, menempati Grup C. Skuad asuhan Carlo Ancelotti itu satu grup dengan Napoli, Braga, dan Union Berlin.
Pertandingan babak penyisihan grup akan berlangsung dari 19 September hingga 13 Desember. Sementara itu, partai final kompetisi antarklub paling bergengsi ini akan digelar di Wembley pada 1 Juni 2024 nanti.
Grup A: Bayern Munchen, Manchester United, FC Copenhagen, Galatasaray
Grup B: Sevilla, Arsenal, PSV Eindhoven, RC Lens
Grup C: Napoli, Real Madrid, Braga, Union Berlin
Grup D: Benfica, Inter Milan, RB Salzburg, Real Sociedad
Grup E: Feyenoord, Atletico Madrid, Lazio, Celtic
Grup F: Paris Saint-Germain, Borussia Dortmund, AC Milan, Newcastle United
Grup G: Manchester City, RB Leipzig, Red Star Belgrade, Young Boys
Grup H: Barcelona, Porto, Shakhtar Donetsk, Royal Antwerp