Kebakaran Los Angeles Diduga Disengaja, Satu Tersangka Ditangkap Bersenjata 'Penyembur Api'
JAKARTA - Departemen Kepolisian Los Angeles (LAPD) mengusut dugaan kesengajaan atas kebakaran hebat yang melanda Los Angeles (LA) setelah menangkap seorang tersangka dengan senjata "penyembur api".
Mengutip Independent.co.uk, Jumat 10 Januari, LAPD menduga ada unsur kesengajaan pemicu kebakaran di LA ini juga karena kawasan Palisades dan Eaton masih berkobar hingga saat ini.
Berdasarkan data Departemen Pemeriksa Medis pada hari ketiga kebakaran di LA pada Kamis 9 Januari malam, jumlah korban tewas akibat kebakaran ini bertambah menjadi 10 orang, dengan hampir 10.000 bangunan dilalap api.
Potensi api merembet masih terjadi, termasuk ke rumah-rumah mewah di dekat Calabasas dan Hidden Hills.
Dampak kerusakan properti terparah akibat kebakaran di LA ini terjadi di kawasan Palisades antara Santa Monica dan Malibu di sisi barat kota LA. Termasuk di Eaton di sisi timur dekat Pasadena.
Titik terparah kebarakan di LA itu telah menghanguskan 34.000 hektar lahan serta banyak rumah selebriti. Hingga saat ini kebakaran di Palisades baru terkendali 6 persen dan di Eaton terkendali 0 persen.
Sementara itu, Departemen Kehutanan dan Perlindungan Kebakaran California atau Kenneth Fire menyebutkan, kebakaran di LA telah merembet hingga 960 hektare dalam hitungan jam pada Kamis 9 Januari waktu setempat.
Baca juga:
- Kasus Kucing di Universiti Malaya Malaysia Diduga Dimutilasi, Operasi Tangkap Anjing Liar Dilakukan
- KPK Cari Tahu Potensi Kerugian 337 Juta Dolar AS Gegara Pengadaan LNG Lewat Ahok
- Megawati ke KPK: Enggak Ada Kerjaan Lain yang Dituding, Diubrek Hanya Hasto
- BPOM Temukan Sayur Basi di Program Makan Bergizi Gratis