Pernikahan Sederhana Aurelie Moeremans dengan Tyler Bigenho Disambut dengan Suka Cita
JAKARTA - Kebahagiaan tengah dirasakan oleh selebritas Aurelie Moeremans yang mengumumkan telah menikah dengan kekasihnya, Tyler Bigenho melalui media sosialnya pada Rabu, 1 Januari kemarin.
Dalam unggahan video itu, terlihat pernikahan Aurelie dan Tyler digelar secara sederhana. Aurelie hanya menggunakan sebuah dress berwarna putih sedangkan Tyler menggunakan baju seperti jaket berwarna gelap.
Aurelie menuturkan bahwa pernikahan itu dilaksanakan secara mendadak sehingga hanya dihadiri oleh keluarga inti dari Tyler saja.
"Jadi pas ceremony dadakan itu ada keluarga inti Tyler. Orang tua aku nggak hadir karena tinggal di Indonesia. Tapi nanti pas big day-nya semuanya datang," kata Aurelie dalam pesan singkat, Kamis, 2 Januari.
Aurelie membeberkan kalau setelah ini ia dan Tyler akan menggelar resepsi pernikahan di bulan April di California dan di hadapan pastur.
"Big wedding-nya dengan ceremony dengan pastur dan resepsi itu nanti di bulan April, di California juga," lanjutnya.
Baca juga:
Kabar bahagia Aurelie dan Tyler ini disambut dengan suka cita dari teman sesama selebritas yang mengucapkan selamat atas pernikahan mereka.
"Congratulations," tulis Luna Maya.
"Ini beneran nggak sih? Well congrats ya!" timpal Prilly Latuconsina.
"Selamat kepada pasangan yang berbahagia, ah, kami turut berbahagia untuk Anda. Semoga Anda menjalani kehidupan yang penuh dengan cinta dan sukacita dan kebahagiaan dan saling menghormati dan semua yang Anda harapkan," komentar Ira Wibowo.