Hasil Liga 1 2024/2025: Bali United vs PSM 1-1, Diwarnai Dua Kali Pengecekan Gol oleh VAR

JAKARTA - Bali United dan PSM Makassar harus puas berbagi satu poin setelah mereka bermain seri 1-1 pada pekan ke-13 Liga 1 2024/2025 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Sabtu, 7 Desember 2024.

Baik Bali United maupun PSM bermain terbuka sejak awal. Hanya saja, peluang yang mereka ciptakan sepanjang paruh pertama tidak ada yang berbuah manis. Alhasil, babak pertama pun berakhir tanpa gol.

Memasuki babak kedua, PSM yang mengambil inisiatif serangan lebih dulu bisa memanfaatkan keadaan.

Dua menit setelah peluit sepak mula babak kedua, Juku Eja berhasil membuka keunggulan.

Daisuke Sakai masuk papan skor pada menit ke-47 usai mengonversi umpan tarik Mufli Hidayat.

Tak butuh waktu lama, tim tamu hampir saja menjauhkan jarak. Sayang, sundulan Yuran Fernandes masih melambung tipis di atas gawang Bali United.

Keunggulan 1-0 ternyata tak mengendurkan Juku Eja. Mereka kembali membuat peluang emas melalui Latyr Fall, tapi sepakannya masih dapat ditepis Adilson Maringa.

Hingga menit ke-60, PSM mampu membuat Bali United kerepotan. Berikutnya giliran Nermin Haljeta yang mengancam. Hanya saja, tendangannya masih melebar tipis di sisi kanan gawang Bali United.

Tak ingin terus ditekan, Bali United mulai mengambil alih penguasaan bola. Sebuah serangan mereka pada menit ke-62 pun berujung gol.

Yabes Roni memanfaatkan kemelut di kotak pertahanan PSM. Namun, setelah pengecekan VAR, gol tersebut dianulir wasit. Soalnya, gol tercipta, tangan Everton Nascimento terlihat menyentuh bola.

Bali United yang tertinggal menaikkan intensitas serangannya. Sementara PSM bermain relatif bertahan.

Satu serangan PSM sempat membahayakan. Adilson Silva mendapat peluang emas melalui sundulannya pada menit ke-80, tapi masih ditepis Adilson Maringa.

Pada sisa waktu yang ada, Serdadu Tridatu mengurung pertahanan PSM untuk mencari gol penyeimbang.

Gol yang dinanti pun akhirnya tiba pada injury time, tepatnya menit ke-90+4. Muhammad Rachmat masuk papan skor untuk membuat laga menjadi 1-1.

Gol sempat dikira offside, tapi disahkan wasit setelah dicek VAR. Skor 1-1 menutup pertandingan Bali United vs PSM Makassar.

Tambahan satu poin membuat PSM naik ke posisi keempat klasemen Liga 1 2024/2025 dengan 22 poin dari 13 laga. Sementara Bali United naik ke posisi keenam dengan 21 poin.