Cara Menentukan Ukuran Gelang Tangan agar tidak Longgar dan Nyaman Dikenakan
YOGYAKARTA – Memilih gelang yang tepat tidak hanya soal desain yang menarik, tetapi juga soal kenyamanan saat dipakai. Salah satu faktor penting yang seringkali terlewatkan adalah ukuran gelang tangan.
Gelang yang ukurannya pas dengan pergelangan tangan tidak hanya membuat Anda terlihat cantik, namun juga nyaman dipakai.
Sebaliknya, ukuran gelang tangan yang tidak sesuai dapat menganggu aktivitas. Bahkan, ukuran gelang yang terlalu ketat bisa mengganggu sirkulasi darah.
Lantas, bagaimana cara mengetahui ukuran gelang tangan? Yuk, cari tahu jawabannya dalam ulasan berikut ini.
Cara Menentukan Ukuran Gelang Tangan
Untuk mendapatkan gelang yang pas, Anda perlu mengukur lingkar pergelangan tangan Anda.
Dihimpun dari berbagai sumber, berikut ini adalah cara mudah mengukur lingkar pergelangan tangan:
- Gunakan pita pengukur untuk mengukur lingkar pergelangan tangan.
- Lingkarkan pita di pergelangan tangan. Pastikan ukurannya pas dan tidak terlalu ketat.
- Catat angka pada pita pengkur dan tambahkan 1-2 cm untuk menentukan ukuran gelang tepat. Contohnya, jika lingkar pergelangan tangan Anda adalah 15, maka ukuran gelang tangan yang pas untuk Anda adalah 17 cm.
Apabila tidak ada pita pengukur, Anda bisa mengukur lingkar pergelangan tangan dengan bahan-bahan alternatif seperti benang, tali, atau potongan kertas. Adapun langkah-langkahnya sebagai berikut.
- Pilih bahan alternatif untuk mengukur lingkar pergelangan tangan, bisa tali, benang, atau potongan kertas.
- Lilitkan bahan tersebut di pergelangan tangan Anda dan carilah titik yang membuat Anda merasa lilitan tersebut pas dengan pergelangan tangan.
- Jika dirasa sudah pas, Anda bisa menandai bahan tersebut dengan pensil atau pulpen agar tidak kehilangan titik yang tepat.
- Berikutnya, potong bahan yang Anda gunakan untuk mengukur pergelangan tangan.
- Tempatkan bahan tersebut pada permukaan datar dan sejajarkan dengan penggaaris mulai dari nol. Tambahkan 1-2 cm agar gelang tidak terlalu ketat saat dipakai.
Setelah mengetahui ukuran lingkar pergelangan tangan, cocokkan dengan tabel ukuran gelang berikut ini:
- Ukuran XS: lingkar luar gelang 16,9 cm, diameter 5,4 cm
- Ukuran S: lingkar luar gelang 17,8 cm, diameter 5,7 cm
- Ukuran M: lingkar luar gelang 19 cm, diameter 6 cm
- Ukuran M Plus: lingkar luar gelang 20 cm, diameter 6,35 cm
- Ukuran L: lingkar luar gelang 21 cm, diameter 6,65 cm
- Ukuran XL: lingkar luar gelang 22 cm, diameter 7 cm
- Ukuran XXL: lingkar luar gelang 22,8 cm, diameter 7,3 cm
Tabel di atas bisa Anda jadikan sebagai acuan untuk memilih gelang yang sesuai dengan lingkar pergelangan tangan.
Baca juga:
- Selain Turunkan Berat Badan, 7 Khasiat yang Dirasakan Tubuh Jika Minum Espresso
- Studi, Ternyata Perempuan Lajang Lebih Bahagia Dibanding Laki-laki, Ini Alasannya
- Ganti Kunafa dengan Bihun, Viral Seleb TikTok Mursid Bikin Cokelat Dubai Versi Kreasi Sendiri
- Dua Cara Mudah Bantu Atasi Kecanduan Minum Kopi
Misalnya, jika lingkar pergelangan tangan Anda adalah 18 cm, maka ukuran gelang yang sesuai untuk Anda adalah M atau M Plus.
Demikian informasi tentang cara mengetahui ukuran gelang tangan. Dapatkan update berita pilihan lainnya hanya di VOI.ID.