Kembangkan Talenta Esports Indonesia, realme Berkolaborasi dengan Dominator Esports

JAKARTA - Brand realme, smartphone asal China, mengumumkan kolaborasi terbarunya bersana Dominator Esports, sebuah tim esports yang baru didirikan sekitar enam bulan yang lalu. 

Meskipun tim baru, penampilan Dominator Esports yang mengesankan sebagai runner-up di 2024 Honor of Kings Championship mengukuhkan reputasinya sebagai salah satu tim paling menjanjikan di dunia esports. 

Sebagai sponsor, kolaborasi ini tidak hanya menegaskan keyakinan realme terhadap potensi Dominator Esports, tetapi juga menandakan babak baru dalam komitmen untuk mengembangkan talenta esport berbakat di Indonesia. 

“Sponsor yang diberikan realme bukan sekadar tentang dukungan finansial, tapi investasi strategis dalam membantu Dominator Esports tumbuh dan mencapai tingkat yang lebih tinggi di dunia esports,” kata Krisva Angnieszca, Public Relations Lead realme Indonesia.

Selain itu, Krisva juga mengatakan bahwa realme berencana untuk bekerja sama dengan Dominator Esports, memberikan dukungan saat mereka terus tumbuh menjadi tim yang kuat. 

Kolaborasi ini juga akan berfokus pada pengembangan smartphone gaming yang dirancang khusus untuk pemain esports profesional, seiring dengan perkembangan industri esports. 

“Kolaborasi realme dengan Dominator Esports akan memastikan bahwa smartphone gaming masa depan realme dioptimalkan untuk para pemain profesional, membantu mendorong kesuksesan tim sekaligus menghadirkan teknologi mutakhir ke ekosistem esports,” tambahnya.