Shin Tae-yong Sanjung Pemain dan Suporter Timnas Indonesia

JAKARTA - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mampu membawa tim memetik kemenangan saat melawan Arab Saudi di laga keenam Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Usai laga, sang pelatih tak segan menyanjung kerja keras pemain dan antusiasme suporter yang dinilainya cukup berpengaruh di laga ini.

Timnas Indonesia dan Arab Saudi berjumpa di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada Selasa, 19 November 2024. Skuad Garuda menang 2-0 lewat brace Marselino Ferdinan.

Hasil ini menjadi kemenangan perdana Skuad Garuda selama melakoni Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Sukses pecah telur, Shin Tae-yong tak lupa memuji kinerja para pemainnya di lapangan. Bukan cuma pemain, pelatih asal Korea Selatan itu juga berterima kasih kepada para suporter yang jadi pemicu semangat menang pemain di lapangan.

"Pertama-tama, terima kasih banyak kepada para pemain. Mereka hari ini bisa jadi satu tim dan bermain baik."

"Apalagi para fans juga sudah menjadi satu. Itu yang menjadi kekuatan besar bagi para pemain," ucap Shin Tae Yong dalam konferensi pers usai pertandingan.

Pada pertandingan di SUGBK melawan Arab Saudi, diketahui ada 55 ribu lebih suporter yang memenuhi tribun.

Mereka terus membakar semangat para pemain lewat chant sepanjang laga.

"Memang (rencana permainan) apa yang kami persiapkan, sudah dilakukan oleh pemain dengan baik."

"Pada awal laga memang ada peluang bagus, mungkin bisa lebih banyak cetak gol daripada 2-0. Namun, (apa pun hasilnya) tetap saya ingin berterima kasih kepada para pemain atas hasil ini," kata Shin Tae-yong lagi.

Kemenangan ini membuat posisi Timnas Indonesia di klasemen Grup C langsung melesat. Skuad Garuda yang sebelumnya berada di posisi juru kunci naik ke peringkat ketiga.

Marselino dan kawan-kawan saat ini mengemas enam poin dari enam pertandingan yang telah dijalani.

Sebaliknya, kekalahan dari Timnas Indonesia membuat Arab Saudi turun ke posisi keempat klasemen Grup C dengan mengantongi enam poin juga.

Mereka kalah dalam hal produktivitas gol setelah seimbang soal selisih gol dengan Timnas Indonesia (-3).

Setelah laga melawan Arab Saudi, Timnas Indonesia masih memiliki empat pertandingan lagi.

Timnas Indonesia akan menghadapi Australia pada 20 Maret 2025 di Australia, kemudian menjamu Bahrain pada 25 Maret 2025 di SUGBK.

Lalu, Skuad Garuda akan menjamu China di SUGBK pada 5 Juni 2025. Terakhir, Timnas Indonesia akan bertandang ke Jepang pada 10 Juni 2025.