Profil Dudy Purwagandhi, Komisaris PLN yang Jadi Menhub di Pemerintahan Prabowo-Gibran

YOGYAKARTA – Dalam artikel ini akan dibahas profil Dudy Purwagandi yang dipercaya menjadi Menteri Perhubungan (Menhub) pada Pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Diketahui, pada Minggu, 20 Oktober 2024 malam, Presiden RI Prabowo Subianto mengumumkan nama-nama tokoh yang akan menjadi menteri di Kabinet Merah Putih.

Di antara nama-nama tersebut, terdapat sosok Dudy Purwagandhi yang saat ini menjabat sebagai Komisaris PT Perusahaan Listri Negara (PLN) (Persero) Tbk. Ia diminta Prabowo untuk menjadi menteri perhubungan di kabinetnya.  

Kemudian, pada Senin, 21 Oktober 2024 pagi, Prabowo melantik Dudy sebagai Menhub untuk periode 2024-2029.

Profil Dudy Purwagandhi

Profil Dudy Purwagandhi merupakan komisaris PT Perusahaan Listrik Negara alias PLN. Pria kelahiran Manado 23 September, 1970 ini menggantikan Budi Karya Sumadi yang menjabat sebagai Menhub Sejak 2016 hingga 2024.

Dudy tercatat pernah kuliah di Universitas Trisakti dan berhasil meraih gelar Sarjana Hukum pada 1995.

Karier profesionalnya dimulai dengan menjadi Staff Assistant BOD PT Tri Usaha Bakti Truba pada tahun 1997 hingga 2004.

Berikutnya, ia menjabat sebagai Internal Audit di PT Dua Samudera Perkasa sejak 2007 hingga 2008.

Karier Dudy semakin moncer ketika ia diangkat sebagai Direktur PT Jhonline Marine Trans dan PT Jhonlin Air Tranport (JAT) pada tahun 2008-2009.

JAT merupakan maskapai penerbangan yang melayani wilayah Kalimantan Selatan dan merupakan bagian dari konglomerat tambang yang dipimpin Haji Isam.

Tak hanya itu, Dudy juga pernah menjadi Direktur di Seacons Trading Limited, Singapura (2011-2020), Komisaris PT Satui Terminal Utama (2015-20190, dan Direktur PT Dua Samudera Perkasa (2009-2011).

Di ranah birokrasi, Dudy juga berkarier sebagai Staf Khusus Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi pada tahun 2018-2019.

Kini, Dudy Purgandhi dipercaya Prabowo untuk menjadi Menteri Perhubungan pada Kabinet Merah Putih periode 2024-2029.

Dengan latar belakang yang beragam dan pengalaman yang luas, Dudy diharapkan bisa membawa perubahan positif di sektor perhubungan Indonesia.

Biodata Dudy Purwagandhi

Berikut ini adalah biodata Dudy Purwagandhi yang baru saja dilantik sebagai Menhub di Pemerintahan Prabowo-Gibran:

Nama lengkap: Dudy Purwagandhi

Tempat/tanggal lahir: Manado, Sulawesi utara, 23 September 1970

Riwayat Pendidikan:

  • S1 di Fakultas Hukum Universitas Trisakti, Jakarta (1995)

Karier:

  • Staff of Assistant BOD PT Tri Usaha Bhakti Truba (Holding) (1997-2004)
  • GA Dept. Head PT Tri Usaha Bhakti (2004-2007)
  • Internal Audit PT Dua Samudera Perkasa (2007-2008)
  • Direktur Jhonlin Air Transport (2008-2009)
  • Direktur PT Jhonlin Marine Trans (2008-2009)
  • Direktur PT Dua Samudera Perkasa (2009-2011)
  • Komisaris PT Satui Terminal Utama (2015-2019)
  • Staf Khusus Menteri Pemberdayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB) (2018-2019)
  • Wakil Bendahara Tim Kampanye Nasional (TKN) Koalisi Indonesia Maju (Pilpres 2019)
  • Direktur Seacons Trading Limited, Singapura (2011-2020)
  • Dewan Komisaris PLN (2020-sekarang)

Demikian informasi tentang profil Dudy Purwagandhi. Dapatkan update berita pilihan lainnya hanya di VOI.ID.