Dukung Korban, Kesha Hapus Lirik P Diddy dari Lagu Viralnya secara Permanen
JAKARTA - Penyanyi Kesha menghapus lirik lagu Tik Tok miliknya yang viral. Di lirik ciptaan Benny Blanco tersebut, ia menyematkan nama P Diddy yang ingin ia hilangkan.
Reputasi P Diddy di kancah musik sempat diakui oleh banyak artis. Namun seiring rentetan kasus hukum yang menyeret namanya, banyak yang mengutuk kebejatan Diddy, termasuk Kesha.
Kesha menentukan sikap untuk mendukung Cassie Ventura, mantan kekasih P Diddy selama 10 tahun. Sebagai simpati kepada korban kekerasan seksual, Kesha berencana merekam ulang lagu tersebut dengan lirik baru.
"Tik ToK adalah single pertama yang saya keluarkan ke dunia ini di mana suara dan nama saya dikreditkan!!!! Saya ingat membuatnya menyenangkan dan membahagiakan karena itulah yang saya rasakan dan ingin orang lain rasakan," kata Kesha dalam unggahan Instagramnya Agustus lalu.
Di bagian awal verse lagunya, ia mengucapkan lirik 'Wake up in the morning feeling like P. Diddy.". Lirik itu sempat diplesetkan saat ia manggung di Coachella 2024 bersama Renee Rapp, menjadi 'Wake up in the morning like f--k P. Diddy'.
Baca juga:
"Saya akan merekam ulang ketika saya memiliki hak hukum untuk itu! Sekarang, bayi pertamaku sangat berarti. Itu berarti melindungi kesenangan dan kegembiraan yang murni, dalam diri saya dan orang lain," tambahnya.
Kesha mendukung Cassie yang disebut-sebut jadi korban utama dalam kasus pesta liar P Diddy. Apalagi dengan perkembangan berita selama sebulan terakhir, ia takkan menyesali keputusannya itu.
Pernyataan Cassie membuat lebih banyak korban berani bersuara untuk menguak kejahatan-kejahatan produser musik Hollywood tersebut.