Potret Pertarungan Mees Hilgers Membendung Manchester United

JAKARTA - Mees Hilgers tampil solid bagi FC Twente pada laga pertama Liga Europa 2024/2025 melawan Manchester United di Old Trafford pada Kamis, 26 September 2024, dini hari WIB.

Pemain naturalisasi Indonesia itu merupakan satu dari empat bek Twente yang bermain penuh di laga itu.

Kesolidan lini pertahanan Twente jadi salah satu faktor bisa meraup satu poin di Old Trafford. Sebagaimana diketahui, laga berakhir seri 1-1.

Oosting sejatinya datang ke Manchester dengan membawa bekal mumpuni. Dia memang berencana menumbangkan The Red Devils sebelum laga dimulai.

"Saya selalu percaya pada peluang. Jika kami berani bermain, kami juga dapat menciptakan peluang. Terutama dalam transisi, kami dapat menyakiti Manchester United."

"Itu lebih mudah diucapkan daripada dilakukan, tetapi kemauan itu pasti ada," tutur Oosting dilansir The Sun.

Kemauan itulah yang diapresiasi Oosting. Para pemainnya bermain disiplin sesuai skema yang sudah mereka persiapkan.

Selain itu, Twente mendapat pengalaman berharga saat gagal di Kualifikasi Liga Champions 2024/2025 melawan Red Bull Salzburg.

Pengalaman dari sana membuat Twente kian kuat dan percaya diri untuk tampil di kandang Manchester United.

"Kami memainkan pertandingan melawan Red Bull (Salzburg) yang dapat menjadi pelajaran."

"Semuanya berjalan dengan tempo tertinggi, baik saat menguasai bola maupun bertahan."

"Anda harus menjadi yang teratas dalam segala hal dan kami membutuhkan semua orang untuk berada di sana. Saya pikir kami juga telah membuat kemajuan dalam hal itu."

"Kami menghormati Manchester United, tetapi kami juga memiliki keyakinan penuh dan kemauan untuk mendapatkan hasil maksimal dari permainan," tutur Oosting.

Duel Mees Hilgers dengan Kobbie Mainoo (dok. Reuters).

Tak heran, misi tersebut membuat semua pemain Twente bermain dengan determinasi tinggi, tak terkecuali Mees Hilgers.

Bek berdarah Indonesia-Belanda itu bahkan tertangkap kamera foto memenangi duel dengan pemain semisal Kobbie Mainoo, Harry Maguire, hingga striker anyar Manchester United, Joshua Zirkzee, yang tampak frustrasi.

Hilgers memang pemain andalan Oosting di lini belakang Twente. Dia hanya absen di laga pembuka Eredivisie 2024/2025 kala melawan NEC Nijmegen yang merupakan klub Calvin Verdonk.

Mees Hilgers menangi pertarungan dengan Harry Maguire (dok. Reuters).

Setelah itu, Hilgers selalu dipasang Oosting sejak menit awal dan tampil penuh dari total delapan laga yang ia jalani.

Artinya, pemain 23 tahun itu sudah mengemas 720 menit di semua ajang, lima di Eredivisie, dua di Kualifikasi Liga Champions, dan satu di Liga Europa.

Kontribusinya buat Twente juga penting. Hilgers sejauh ini sudah mengoleksi satu gol yang ia cetak saat bermain seri 3-3 kontra RB Salzburg di leg kedua Putaran Ketiga Kualifikasi Liga Champions.

Sayang, sumbangsihnya kala itu gagal membuat Twente ke Liga Champions musim ini karena mereka kalah di leg pertama.

Selain itu, Hilgers juga sudah menyumbang satu assist saat Twente menghajar Almere City, klub Thom Haye, dengan skor 5-0. Ia memberikan umpan kunci untuk gol terakhir yang dicetak Anass Salah-Eddine.