Militer Israel Serang Lebih dari 280 Sasaran Hizbullah di Lebanon

JAKARTA - Militer Israel menyerang lebih dari 280 sasaran Hizbullah di Lebanon pada hari ketiga serangan besar-besaran sejak awal pekan.

“Secara total, lebih dari 280 target teror Hizbullah telah diserang hari ini di Lebanon, dan IDF terus melakukan serangan terhadap target tambahan,” kata IDF dilansir CNN, Rabu, 25 September.

IDF mengatakan targetnya termasuk lokasi peluncuran roket yang digunakan untuk menembakkan proyektil ke kota Safed dan Nahariya di Israel utara pada Rabu pagi.

Jet tempur menyerang 60 sasaran milik unit intelijen Hizbullah dan menghancurkan peralatan pengawasan, ruang komando dan infrastruktur pengumpulan intelijen.

Dilaporkan 23 orang tewas dalam serangan udara Israel di Lebanon pada Rabu, menurut Kementerian Kesehatan Lebanon.

Hampir 600 orang tewas dan hampir 1.700 orang terluka dalam serangan sejak Senin, menurut Kantor Koordinasi Urusan Kemanusiaan PBB (OCHA), yang mengutip data pemerintah Lebanon.

Israel menyerang lebih dari 1.300 sasaran pada hari Senin dan sekitar 250 sasaran pada Selasa, menurut IDF.