Jokowi Sebut Bandara VVIP IKN Rampung Akhir Tahun: Pesawat Badan Lebar Bisa Turun

JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyebutkan bahwa pembangunan Bandara VVIP di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, akan rampung pada akhir tahun ini.

Hal tersebut disampaikan Jokowi saat meresmikan groundbreaking proyek Teras Hutan by Plataran di IKN, Rabu, 25 September.

"Nanti akhir Desember akan selesai semuanya (Bandara VVIP IKN) baik terminalnya, runwaynya betul-betul sudah berada di panjang 3.000 meter," ujar Jokowi.

Dengan demikian, kata Jokowi, nantinya pesawat berbadan besar bisa melakukan pendaratan di IKN. "Sehingga, pesawat berbadan lebar bisa turun di IKN," katanya.

Dia juga berharap, nantinya semakin banyak lalu lintas. Dengan demikian, ekosistem di IKN akan semakin ramai.

"Kami harapkan semakin banyak lalu lintas menuju ke Ibu Kota Nusantara ini akan memberikan ekosistem keramaian yang bagus pada kota yang kami cintai," ucapnya.

Sebelumnya, Presiden Jokowi telah melakukan pendaratan perdana menggunakan pesawat kepresidenan RJ85 di Bandara VVIP IKN, Kalimantan Timur, pada Selasa, 24 September 2024. Jokowi bilang, pendaratannya berjalan dengan lancar.

"Kemarin, kami sudah melakukan pendaratan yang pertama setelah beberapa kali dicoba. Begitu turun, ya, runwaynya mulus, semuanya lancar," tutur Jokowi.

Jokowi mengaku, sebelum melakukan pendaratan perdana di IKN, dia sempat bertanya kepada Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi terkait kesiapan bandara.

"Kemarin saya tanyakan ke Menhub (Budi Karya) benar aman, aman benar, betul aman. Oke, saya landing di Nusantara Airport," katanya.