Persis Akan Memanfaatkan Keuntungan Saat Jumpa Arema di Semifinal Piala Presiden 2024
JAKARTA - Persis Solo diuntungkan saat bertemu Arema FC pada semifinal Piala Presiden 2024, Rabu, 31 Juli 2024. Mereka akan tampil di kandang, Stadion Manahan, Solo.
Laskar Samber Nyawa akan didukung penuh suporter setelah perubahan regulasi bahwa semifinal tersebut bisa disaksikan penonton langsung.
"Saya ingin pertandingan dapat dinikmati oleh semuanya karena Persis dan suporter adalah satu keluarga. Kami harus mencerminkan satu kesatuan itu pada laga lawan Arema nanti."
"Ini (reguasi dengan penonton)adalah kabar terbaik yang saya dengar sejauh ini. Bagaimana mungkin menjelaskan sebuah pertandingan semifinal tanpa penonton. Ini merupakan keputusan bijak yang diambil oleh pemangku kepentingan," kata pelatih Persis, Milomir Seslija.
Baca juga:
Tak heran, Milomir Seslija meminta suporter memenuhi Stadion Manahan untuk memberikan suntikan semangat lebih kepada Persis.
"Ayo datanglah ke stadion, dukung para pemain, dan tunjukkan kepada seluruh dunia kita dapat menciptakan atmosfer yang luar biasa."
"Saya tahu mereka menantikan momen ini. Saya akan berusaha yang terbaik untuk memberikan jawaban atas penantian mereka," ujar Milo.
Selain diuntungkan kehadiran suporter, Milo tak luput mempersiapkan tim dengan baik demi tiket final Piala Presiden 2024.
"Kami telah mempersiapkan tim dengan baik. Saya pikir pemain tidak pernah menyerah ketika di dalam lapangan."
"Piala Presiden adalah tantangan bagi kami. Saya ingin pemain untuk fokus dan menikmati permainan di lapangan," tutur Milomir Seslija.
Sementara itu, Milo sempat diragukan memberikan 100 persen saat berjumpa Arema di semifinal. Pasalnya, Singo Edan merupakan mantan asuhannya.
Namun, pelatih asal Bosnia-Herzegovina itu menampik. Dia mengatakan bahwa dirinya profesional untuk Persis Solo.
"Saya harus bersikap profesional. Solo adalah kota saya sekarang. Saya merasa seperti berada di rumah. Kami harus membuat sejarah baru bersama kota ini dengan memberikan penampilan terbaik."
Persis sempat terseok-seok di fase grup Piala Presiden 2024. Mereka takluk di laga pertama melawan Borneo FC (0-2) sebelum bangkit dan mengamankan poin penting untuk kelolosa ke semifinal.
Laskar Samber Nyawa meraih empat poin di dua laga berikutnya, seri kontra PSM Makassar (2-2) dan membungkam Persib (1-0).