Arsenal Siapkan Eddie Nketiah untuk Ditukar dengan Bek Timnas Inggris

JAKARTA - Arsenal merencanakan merekrut bek Crystal Palace Marc Guehi yang bermain mengesankan di tim nasional Inggris. Arsenal menyiapkan pemain depan Eddie Nketiah sebagai bagian dari pembelian Guehi.

Guehi tampil impresif saat mengawal pertahanan Inggris di Euro 2024. Bahkan dirinya selalu dimainkan oleh manajer Gareth Southgate sejak awal pertandingan melawan Serbia hingga saat Inggris kalah 2-1 lawan Spanyol.

Performa menawan di Piala Eropa menjadikan Guehi diminati banyak klub. Manchester United dan Liverpool merupakan dua klub Premier League Inggris yang tertarik memboyong bek tengah berusia 24 ini. Bahkan kedua klub itu sudah memantau Guehi selama bermain di Jerman.

Namun Arsenal tak ingin keduluan dengan pesaingnya. Hanya, Palace mematok harga mahal, 70 juta poundstering untuk Guehi.

Harga yang dinilai kemahalan bagi klub London Utara itu. Menurut Express, Arsenal mencoba memasukkan Nketiah sebagai bagian dari penawaran Guehi. Penawaran tersebut sepertinya mendapat respons dari Palace yang memang menginginkan Nketiah untuk menambah daya gedor.

Meski demikian Palace tak tergesa-gesa melepas pemainnya. Klub mempertimbangkan penawaran lain karena Liverpool dikabarkan tengah mencari bek tengah. Manajer Arne Slot menunjukkan keseriusan memburu bek untuk menggantikan Joel Matip.

Liverpool pun tidak ingin kalah cepat. Manajer asal Belanda ini ingin segera melakukan negosiasi dengan Palace untuk transfer Guehi.

Sementara, MU masih menunggu. Pasalnya, juara Piala FA masih melakukan negosiasi dengan Bayern Munchen untuk menggaet bek Matthijs De Ligt.

MU sudah lama membidik De Ligt sejak masih di Ajax Amsterdam. Namun eks asuhan manajer Erik ten Hag yang kini mengarsiteki MU lebih memilih bergabung dengan Juventus. Dari Juve, dia kemudian pindah ke Bayern.

Ten Hag berharap bisa memboyong eks pemainnya di Old Trafford untuk memperkuat sektor belakang. Sebelumnya, MU sudah mendapatkan bek tengah Leny Yoro dari Lille.