Bakal Meluncur di GIIAS 2024, Scomadi Turismo Technica Spesial Ternyata Sudah Ada yang Pesan

JAKARTA - Scomadi akan meluncurkan motor edisi spesial, Turismo Technica 200w Frank Sanderson dalam gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 yang berlangsung di ICE BSD, Tangerang, 18-28 Juli mendatang.

Motor tersebut akan diluncurkan secara world premiere, namun sebelumnya merek kendaraan roda dua klasik asal Inggris ini telah menerima sejumlah pemesanan dari pelanggan di Indonesia.

“Unit Turismo Technica edisi ini sudah ada yang pesan sebelum peluncuran,” kata Head of Public Relations Scomadi Indonesia, Dennis Kadaruskan saat ditemui VOI di Tebet, Jakarta, Kamis, 11 Juli.

Dennis juga berujar, motor tersebut telah terpesan terlebih dahulu karena para konsumen mendapat beberapa info dari pihak sales sehingga timbul rasa penasaran dan akhirnya mereka memutuskan untuk memesan motor yang Istimewa ini.

“Mungkin karena para pelanggan kami penasaran mengenai apa saja model baru dari pihak sales sehingga ada yang memesan terlebih dahulu,” tambah Dennis.

Model spesial ini terinspirasi oleh warisan balap selama bertahun-tahun yang menjadi semangat bagi pendiri merek ini, Frank Sanderson. Motor ini dilengkapi dengan warna British Racing Green serta garis-garis kuning menonjolkan kesan budaya balap dari Britania Raya.

Berbeda dari model lainnya, motor ini dilengkapi dengan lampu sorot ganda yang besar, kaca spion bar-end, serta aero-screen yang khas untuk melindungi pengendara. Selain itu, sadel dan pegangan stang dihadirkan secara khusus dari kulit lembut dengan warna coklat.

Bagian luarnya dilengkapi dengan karakteristik balap yang kuat dengan hadirnya tulisan ‘Sandertune’ dan nomor balap ‘341’. Sandertune merupakan divisi tuning yang didirikan oleh Frank Sanderson pada masa awal pengembangan Scomadi. Sementara, nomor 341 merupakan nomor balap yang dimiliki Frank ketika masih membalap di Inggris.

Turismo Technica 200w Frank Sanderson dibekali mesin 4-tak berpendingin air yang menghasilkan tenaga mencapai 13,7 kW dan torsi 15,5 Nm. Scomadi memberinya juga perlengkapan teknis tambahan berupa knalpot sport, shockbreaker ganda di depan dan belakang dengan pegas yang dapat disesuaikan untuk roda depan.

Di Indonesia, motor ini tersedia sebanyak 100 unit dengan banderol harga Rp110 juta On The Road DKI Jakarta. Pelanggan yang berminat juga dapat melakukan pemesanan dan model ini diantar ke pelanggan setelah gelaran GIIAS 2024.

Foto: Scomadi Turismo Technica 200w Frank Sanderson (sumber: Bagus Muhammad Hafizh/VOI)