Perbasi Optimistis Timnas Indonesia U-18 Bisa Tembus FIBA Asia Cup 2024

JAKARTA – Timnas Indonesia U-18 Putra dinilai memiliki peluang cukup besar untuk lolos dari SEABA U-18 menuju FIBA Asia Cup U-18 2024 pada September 2024.

SEABA U-18 akan digelar di Malaysia pada 19-21 Juli 2024. Indonesia saat ini sedang menjalani pemusatan latihan alias training camp (TC) untuk menyambut ajang yang diikuti oleh empat negara tersebut.

Manajer Timnas Indonesia U-18, Murni Setionegoro, mengatakan bahwa seleksi pemain sepenuhnya menjadi hak tim pelatih. Namun, yang pasti, kualitas Indonesia untuk bisa berbicara banyak sangat terbuka.

"Saya lebih banyak berdiskusi untuk hal-hal umum agar di sana bisa lolos. Kami percaya dan optimistis Indonesia bisa lolos untuk mengikuti FIBA Asia Cup U-18," kata Murni.

Pemusatan latihan Timnas Indonesia U-18 sudah dimulai sejak 24 Juni 2024. Tim pelatih akan kembali melakukan pencoretan dari 19 pemain yang ada saat ini.

Pelatih Andrie Ekayana Satya Sentosa mengatakan fokus latihan saat ini masih ke pemulihan setelah pemain-pemainnya tampil di ASEAN School Games (ASG) dan membawa pulang medali emas.

"Persiapan bagus. Kami sudah beberapa hari berlatih. Latihan hari kesemnilan kami akan melalukan pencoretan pertama dari 19 pemain. Pastinya, sejauh ini berjalan dengan bagus," ujar dia.

Pada awalnya, ada 24 nama pemain yang masuk dalam daftar seleksi. Nama-nama tersebut adalah hasil seleksi di GBK Arena, Jakarta, dari 30 April sampai 2 Mei 2024.

Tim pelatih nantinya masih akan memangkas menjadi 12 saja. Ini akan menjadi skuad final yang dibawa ke Malaysia nanti.

Seandainya bisa melangkah mulus di SEABA maka Timnas Indonesia U-18 akan mendapat tiket ke FIBA Asia Cup 2024. Ajang tersebut dijadwalkan berlangsung pada 2-9 September 2024 di Amman, Yordania.