Ibu dan Anak WN Jepang Ditikam di Halte Bus Sekolah Jiangsu China
JAKARTA - Wanita Jepang dan anaknya ditikam seorang pria di halte bus sekolah di Suzhou, provinsi Jiangsu, China. Seorang perempuan kru bus ikut ditikam.
Dilansir CNN, ibu dan anak tersebut tidak menderita luka yang mengancam jiwa dan dibawa ke rumah sakit.
Sedangkan tersangka kini berada dalam tahanan polisi Tiongkok, yang sedang menyelidiki kasus tersebut. Belum diungkap motif apa pun di balik serangan tersebut.
Serangan terjadi ketika sang ibu menunggu untuk menjemput anaknya di halte bus dekat sekolah Jepang pada Senin, 24 Juni sore, menurut pejabat Jepang.
Kru bus dan orang tua di lokasi kejadian berhasil ‘menaklukan’ pria penyerang menggunakan payung dan tas, menurut NHK.
“Baru-baru ini, penikaman telah dilaporkan di tempat-tempat umum di seluruh Tiongkok,” kata konsulat Jepang di Shanghai dalam pernyataannya.
Konsulat mendesak warga negara Jepang di negara tersebut untuk waspada terhadap lingkungan sekitar mereka dalam peringatan yang digaungkan oleh Kedutaan Besar Jepang di Beijing.
Baca juga:
Serangan terhadap orang asing jarang terjadi di China, namun penikaman ibu dan anak Jepang ini adalah insiden kedua bulan ini di negara dengan keamanan yang tinggi tersebut.
Sebelumnya empat instruktur dari perguruan tinggi AS ditikam oleh seorang pria China di sebuah taman di kota Jilin.