Ganjar soal Arahan Tertutup Megawati Saat Rakernas V PDIP: Poin Umumnya untuk Hadapi Pilkada
JAKARTA - Ganjar Pranowo menyebut Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri meminta kadernya bersiap untuk menghadapi Pilkada serentak 2024.
Hal ini disampaikan Ganjar saat disinggung soal arahan Megawati yang diberikan tertutup saat Rakernas V PDIP pada Sabtu, 25 Mei 2024. Katanya, Presiden kelima RI itu lebih banyak membahas soal pemilihan kepala daerah.
"Ada poin yang umum sebenarnya lebih pada kesiapan-kesiapan kita untuk menghadapi Pilkada," kata Ganjar kepada wartawan di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta Utara, Sabtu, 25 Mei 2024.
"Bagaimana kita selalu bersama rakyat dalam program-program yang lebih membumi, lebih konkret, apalagi yang sekarang masih di DPRD, terus kemudian masih di kepala daerah, saya kira itu yang jauh lebih penting," ujarnya.
Baca juga:
Sebenarnya ada arahan lain yang disampaikan Megawati. Namun, dia tak bisa memberikan bocoran lebih jauh karena hanya untuk konsumsi kader partai berlambang banteng.
Eks Gubernur Jawa Tengah itu hanya bilang intinya Megawati minta para kader terus bergerak di tengah masyarakat. Mereka diminta mendengar suara yang ada.
"Termasuk pengalaman kita di Pilpres kemarin, di Pileg kemarin, bagaimana persaingannya sangat luar biasa," tuturnya.
Selain itu, kader diminta Megawati untuk memerhatikan dinamika di lapangan. Jangan sampai anomali pada Pilpres dan Pileg 2024 terjadi.
"Ya, ada yang money politic, ada yang tekanan, nah, yang begini-begini tentu dalam kepentingan partai, mesti diantisipasi oleh kader sekarang. Termasuk persiapan bagaimana membangun kerja sama dengan partai lain untuk Pilkada. Saya kira PR-PR itu yang di-highlight," ujar Ganjar.
Diberitakan sebelumnya, Rakernas V PDIP memasuki hari kedua pada Jumat, 25 Mei 2024. Salah satu agendanya adalah pengarahan tertutup dari Megawati Soekarnoputri sebagai Ketua Umum PDIP.
Adapun Rakernas V PDIP digelar selama tiga hari, 24-26 Mei 2024. Tema yang diangkat ialah 'Satyam-eva Jayate, Kebenaran Pasti Menang' dengan subtema 'Kekuatan Kesatuan Rakyat, Jalan Kebenaran Yang Berjaya'.
Kegiatan ini digelar untuk membahas tiga hal substansial, seperti sikap politik, program kerakyatan, dan Pilkada serentak 2024.