Binance Migrasi Beacon Chain ke BNB Smart Chain
JAKARTA - Binance baru saja merilis pengumuman penting yang akan berdampak pada pengguna BNB Beacon Chain (BEP2). Hal ini sesuai dengan rencana yang diumumkan oleh tim proyek pada Januari 2024 , di mana BNB Beacon Chain (BEP2) akan dihentikan secara bertahap pada Juni 2024. Proses ini bukan penghentian secara mendadak, melainkan transisi yang sudah direncanakan.
BNB Beacon Chain (BEP2) adalah salah satu blockchain yang membentuk BNB Chain yang berfungsi untuk mengirim dan menerima koin BNB. Selain itu, ada juga token-token yang dikembangkan di jaringan ini yang disebut sebagai token BEP2. Kabarnya, blockchain ini akan dialihkan ke jaringan BNB Smart Chain (BSC).
Berdasarkan informasi dari U.Today, mulai 15 Mei 2024, Binance memulai migrasi aset dari BNB Beacon Chain (BEP2) ke BNB Smart Chain (BSC). Proses migrasi ini akan berlangsung selama beberapa minggu dan diharapkan selesai pada Juni 2024.
Informasi tambahan, BNB Smart Chain (BSC) adalah platform blockchain yang memungkinkan pengembangan aplikasi terdesentralisasi (DApps) dan kontrak pintar. Dengan kata lain, BSC seperti sebuah sistem operasi yang besar di mana para pengembang bisa membangun dan menjalankan program-program mereka sendiri yang bisa melakukan berbagai macam fungsi secara otomatis tanpa perlu campur tangan manusia.
Dalam rangka menghentikan operasional BNB Beacon Chain (BEP2), Binance akan menghentikan pemrosesan permintaan deposit untuk semua token BEP2, kecuali token BEP2 yang dipatok oleh Binance (B-tokens), mulai 15 Mei 2024 pukul 12:00 a.m. (UTC).
Pengguna sangat dianjurkan untuk segera mendepositkan B-tokens BEP2 ke akun Binance mereka sebelum penghentian jaringan BEP2 pada Juni 2024. Token B-tokens yang dikreditkan ke akun Binance dapat ditarik melalui jaringan asli atau jaringan lain yang didukung oleh Binance.
Sebelum penghentian penuh pada Juni, upaya dilakukan untuk mengikat semua aset BEP2 dan BEP8 ke BNB Smart Chain (BSC), memungkinkan pengguna melakukan penarikan lintas jaringan atas aset mereka.
Pentingnya Migrasi Beacon Chain
Menurut pengumuman sebelumnya, proses pengikatan dan migrasi aset akan menjadi tidak tersedia setelah penghentian jaringan BEP2 pada Juni 2024. Pengguna yang memegang token BEP2 yang tidak terikat ke jaringan BEP20 mungkin tidak dapat memulihkan aset BEP2 mereka dan bisa mengalami kerugian jika tidak melakukan migrasi sebelum batas waktu.
Sebagai langkah penting di bulan Juni, Binance akan merilis aplikasi migrasi token CLI (Command Line Interface). Alat ini dirancang untuk membantu pengguna mengambil dana yang masih ada di Beacon Chain.
Pengumuman ini penting bagi semua pengguna BNB Beacon Chain untuk segera mengambil tindakan yang diperlukan guna menghindari kerugian dan memastikan transisi yang mulus ke BNB Smart Chain.