Kasus COVID-19 Menurun Drastis, Wagub Riza Patria Sebut Pemprov Pertimbangkan Perpanjang PSBB

JAKARTA - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta masih mempertimbangkan untuk memperpanjang kembali Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) yang akan berakhir pada esok hari, Senin, 8 Maret.

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria mengatakan, Pemprov DKI akan mengumumkan keputusan perpanjangan PSBB Jakarta setelah berkoordinasi dengan Pemerintah Pusat.

"Insya Allah kami terus berkoordinasi dengan pemerintah pusat, dengan satgas pusat, para forkopimda, para epidemiologi, kemudian dengan semuanya kami berkoordinasi merapatkan," ujar Riza kepada wartawan di Jakarta, Minggu, 7 Maret.

Sebagai informasi, kasus harian COVID-19 di Ibu Kota menurun drastis sejak awal Maret 2021 lalu. Kasus harian corona di Jakarta sekarang ini berkisar di atas angka 1.000 hingga 2.000 per hari.

Bila dibandingkan dengan kasus harian pada periode Januari hingga Februari 2021 jumlah kasus saat ini menurun drastis. Di mana jumlah kasusnya berkisar dari 3.000 hingga 4.000 per hari. Melandainya kasus harian di Jakarta disusul dengan keluarnya Jakarta dari zona merah COVID-19 yang diumumkan Satgas Covid-19 beberapa waktu lalu.

Terkait hal tersebut, Riza menilai, dengan turunnya kasus corona di Jakarta, tingkat kematian akibat wabah COVID-19 juga ikut menurun. Ia mengklaim tingkat kesembuhan juga terus merangkak naik. 

"Sejauh ini kami bersyukur Jakarta sudah keluar dari zona merah, semakin sedikit. Angka kesembuhannya menaik, angka kematiannya turun 1,6, jumlah PCR kita sudah 3,1 juta. Spesimen PCR bahkan 3,8 juta," kata politisi Gerindra itu.

Diketahui, PSBB di DKI Jakarta  merupakan tindak lanjut dari kebijakan Pemerintah Pusat yang menerapkan pemberlakukan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) di Jawa-Bali yang juga akan berakhir besok.