Transaksi dan Penjualan di Platform Lazada Meningkat Selama Bulan Ramadan

JAKARTA – Lazada, marketplace berbasis digital, mengatakan bahwa perusahaannya mengalami peningkatan transaksi selama bulan Ramadan. Peningkatan ini memang terjadi setiap tahunnya.

Disampaikan oleh SVP Campaign, Traffic, and On-site Marketing Lazada Amelia Tediarjo, kenaikan transaksi ini tidak hanya terjadi di Lazada. E-commerce lain seperti Shopee, Tokopedia, hingga TikTok Shop akan mengalami hal serupa.

"Setiap tahunnya, ritel industri online pasti mengalami kenaikan penjualan dan transaksi karena adanya demand yang meningkat untuk mempersiapkan bulan Ramadan," kata Amel dalam acara Lazada Ramadan Sale pada Kamis, 14 Maret.

Peningkatan transaksi di platform toko digital seperti Lazada menunjukkan bahwa belanja secara online masih menjadi salah satu pilihan favorit masyarakat. Menurut Amel, belanja online banyak diminati karena lebih cepat dan lebih mudah.

Sesuai dengan riset Google yang dibagikan oleh pihak Lazada, sebanyak 93 persen pengguna e-commerce sudah merencanakan pembelian barang untuk bulan Ramadan. Sementara itu, 50 persen pengguna baru ingin menggunakan e-commerce di minggu pertama Ramadan.

"Jadi dari survei ini menunjukkan bahwa mayoritas dari customer ini mereka sudah tahu apa yang mereka cari, mostly. Itu yang pertama. Yang kedua, 50 persen keinginan untuk berbelanja kebutuhan untuk Ramadan itu munculnya setelah minggu pertama puasa," jelas Amel.

Lazada juga melakukan survei kepada 600 responden dari berbagai usia. Survei yang mereka lakukan menunjukkan bahwa 95 persen pengguna e-commerce akan mengakses toko digital dan membeli setelah ada diskon yang diberikan pihak aplikasi.

Oleh karena itu, sistem aplikasi Lazada akan menampilkan barang-barang yang lebih relevan di periode Ramadan Daily Sale. Selain itu, Lazada akan menawarkan berbagai macam promo dan hadiah yang menarik pelanggan, mulai dari voucher diskon hingga Umroh.

Amel mengatakan bahwa hadiah Umroh akan dikemas dalam fitur game di Lazada. Game yang diberi nama Lucky Egg ini bisa dimainkan di dalam aplikasi dengan mengumpulkan diamond sebanyak mungkin. Jika terkumpul sampai 20.000, pengguna bisa menukarkan hadiahnya.

Selain menghadirkan berbagai macam hadiah menarik bagi para pengguna aplikasi Lazada, platform e-commerce tersebut juga sempat mengadakan Lazada Seller Festival untuk mempersiapkan dan mengajari para penjual di platform tersebut.

"Kita mengundang ratusan brand dan seller Indonesia untuk mempersiapkan campaign Ramadan Lazada. Kita memberikan ajaran tools dan fitur baru di Lazada, gimana caranya seller bisa menggunakan tools tersebut dan juga beberapa jurus jitu untuk sukses di campaign Lazada," ungkap Amel.